Categories: Politika

KPU Mulai Bersiap Lakukan Verifikasi Partai Politik

 

SINGARAJA– Genderang Pemilihan Umum 2024 mulai ditabuh. Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI resmi menyatakan bahwa hari pemungutan suara Pemilu 2024 akan berlangsung pada 14 Februari 2024 mendatang. Itu berarti, tahapan sudah akan dimulai paling tidak pada awal Agustus mendatang.

 

KPU Buleleng pun kini mulai bersiap menghadapi tahapan tersebut. Tahapan yang paling dekat ialah pendaftaran partai politik serta verifikasi faktual partai politik.

 

Mengacu jadwal dari KPU RI, tahapan pendaftaran partai politik rencananya akan berlangsung pada 1-7 Agustus mendatang. Pendaftaran akan dilakukan di KPU RI.

 

Selanjutnya seluruh jajaran penyelenggara pemilu, akan melakukan verifikasi faktual pada 8 Agustus hingga 13 Desember.

 

Ketua KPU Buleleng Komang Dudhi Udiyana mengatakan, KPU Buleleng sudah sangat siap menghadapi tahapan pemilu 2024. “Tahapan paling dekat adalah verifikasi faktual. Kami sudah siapkan SDM untuk menghadapi tahapan tersebut. Pada prinsipnya kami sudah siap,” kata Dudhi disela-sela acara penanaman pohon dan launching hari pemungutan suara Pemilu 2024, di Danau Tamblingan, Senin (14/2) pagi.

 

Dudhi mengatakan, KPU Buleleng sebagai penyelenggara di tingkat kabupaten, harus turut mempersiapkan diri. Selain melakukan verifikasi faktual, KPU Buleleng juga harus melakukan sejumlah tahapan lain. Di antaranya penetapan panitia ad hoc di tingkat kecamatan hingga desa. Proses itu akan dilakukan pada Oktober 2022 mendatang.

 

Disamping itu KPU Buleleng juga harus melakukan sosialisasi, pemuktahiran data pemilih, pengelolaan serta pendistribusian logistik untuk pemungutan suara, hingga penetapan calon terpilih. “Kami akan berusaha semaksimal mungkin menyukseskan pemilu ini. Sehingga pemilu lebih berkualitas, jujur, dan adil,” imbuhnya.

 

Sementara itu, Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana yang hadir pada acara tersebut mengatakan, masyarakat harus semakin dewasa dan bijaksana menghadapi Pemilu. Ia menyatakan Pemilu bukan ajang gontok-gontokan. Namun menjadi media untuk memilik wakil rakyat dan pemimpin yang dipercaya oleh masyarakat.

 

“Masyarakat sekarang ini sudah cerdas sekali menentukan pilihan. Sangat tergantung dengan pilihan personal. Sekarang sepenuhnya pilihan itu ada di tangan masyarakat. Kami harap kedepan masyarakat semakin cerdas menghadapi Pemilu, sehingga kualitas Pemilu juga semakin baik,” kata Agus.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago