Categories: Sportainment

Putra Perkanthi Tatap Final Badung Cup II

RadarBali.com – Lagi-lagi Putra Perkanthi harus susah payah untuk menembus babak final Bupati Badung Cup II.

Setelah di babak delapan besar harus menyingkirkan Pesanku melalui adu penalti, di babak semifinal yang berlangsung

di Lapangan Gelora Samudera, Kuta Kamis sore kemarin (23/11), Putra Perkanthi harus menghadapi adu penalti melawan Bhara Putra.

Putra Perkanthi lolos ke babak final setelah menang 1-1 (5-4) melawan Bhara Putra. Di pertandingan kemarin, kedua tim sama-sama tampil ngotot sejak babak pertama.

Tapi, hingga babak pertama usai, skor masih 0-0. Di babak kedua, Bhara Putra yang justru berhasil menjebol gawang Putra Perkhanti pada menit ke-78 melalui gol yang dilesakkan oleh mantan penyerang PS Badung, I Ketut Tirtanadi.

Keunggulan Bhara Putra tidak berlangsung lama. Hanya sekitar tiga menit atau tepatnya pada menit ke-81, Dicky Labda Utama berhasil menjebol gawang Jala Putra yang dikawal Asi Usada.

Hingga babak perpanjangan waktu 2×7,5 menit, skor masih tetap 1-1 dan dilanjutkan melalui adu tendangan penalti.

Di kubu Bhara Putra, Tirtanadi dan Yuda Parta gagal mengeksekusi penalti. Sedangkan tiga penendang lainnya sukses.

Di kubu Putra Perkanthi, keempat algojo yakni Jeno Wiliantara, Eko Prasetyo, Dicky Labda, dan Yudi berhasil menggetarkan gawang Bhara Putra.

Usai pertandingan, Pelatih Putra Perkanthi Nyoman Sukadana mengaku bersyukur atas hasil yang diraih anak asuhnya.

Tapi, dia tidak ingin anak asuhnya merayakan kemenangan secara berlebihan karena masih ada partai final di depan mata.

“Masih ada satu laga lagi yang super pentingyakni perebuatan juara I, dan membutuhkan konsentrasi tinggi,” ucap Suardana.

Di sisi lain, pelatih Bhara Putra, Eka Putra mengaku jika pemainyahanya kurang tenang dan kurang konsentrasi saat unggul dulu atau saatbabak adu penalti dilakukan

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago