Categories: Sportainment

Buntut Sanksi PSSI, Viking dan Bonek Bali Sepakat Gelar Nobar

DENPASAR – Buntut dari sanksi yang diberikan Komdis PSSI beberapa waktu lalu membuat viking sebutan pendukung Persib Bandung tidak bisa menyaksikan laga tanding melawan Persebaya pada Sabtu (20/10).

Laga usiran yang digelar di Standion Kapten Dipta, Gianyar ini dipastikan tanpa suporter dari dua kubu.

Untuk mendukung tim kebanggaan, para suporter baik Viking dan Bonek Bali menggelar nonton bareng di internal masing-masing pendukung.

Nah, untuk mengobati rasa kangen terhadap para pemain, sejumlah bonek Bali menyambut para pemain Persebaya saat tiba di Bnadara Ngurah Rai. 

Joko Nocturno, pentolan Bonek Bali mengungkapkan bentuk dukungan para bonek mania kepada tim yang berjuluk bajul ijo ini akan dilakukan nonton bareng.

“Sebenarnya sangat disayangkan dengan adanya sanksi ini. Tapi, kami menghormati para pendukung Persib. Jadi cukup nobar saja,” ujarnya.

Pihaknya pun telah melakukan koordinasi dengan Viking Bali. Mengingat dua kubu suporter yang memiliki kedekatan emosional cukup kuat.

“Maunya mencari tempat besar dan representatif untuk bisa menampung kami dan viking,” kata Joko.

Sementara itu, Ketua Viking Bali, Jujun Junaedi awalnya merancang nobar tersebut dengan Bonek Mania.

Hanya saja terkendala tempat karena akan memakan tempat yang cukup luas mengingat kedua suporter punya basis massa yang banyak.

“Karena tempat tidak memadai, jadi kami mengadakan nobar masing-masing,” tuturnya. Pihaknya pun telah memesan tempat yang dirasa cukup nyaman dan dibatasi hingga 350 kursi saja.

“Anggota Viking di Denpasar mencapai 1.000 lebih. Kami batasi agar nontonnya nyaman dan menikmati,” ungkapnya.

Sebenarnya, ini menjadi kekecewaan paling dalam bagi kedua suporter, terlebih Persib. Karena baginya sanksi laga usiran dan laga tanpa penonton ini sangat merugikan tim dan suporter.

Padahal, jika tidak ada sanksi, Viking telah mempersiapkan jamuan terhadap Bonek saat bertandang ke Bandung.

Pun untuk di Bali sendiri, biasanya di Stadion Dipta, Viking diberikan jatah kursi untuk 5000 penonton. “Kami berharap sanksi ini dicabut,” pungkasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago