Categories: Sportainment

Merpati Kudeta Tanago, Helena Layak Sandang Women of The Match

DENPASAR – Saat pertemuan pertama di Srikandi Cup seri 1 di GOR Merpati, Denpasar, (27/11), Merpati Bali harus mengakui keunggulan Tanago Frisien Jakarta.

Saat itu, Merpati Bali dipecundangi dengan skor 61-56. Tetapi kali ini di Srikandi Cup Seri II di Jakarta, Merpati Bali yang berhasil mempermalukan Tanago di kandangnya di GOR Grogol, Jakarta.

Maria Elizabeth Helena Tumbelaka dkk berhasil membungkam tuan rumah dengan skor telak 70-48.

Dalam pertandingan kali ini, Helena yang berhasil keluar sebagai women of the match dengan raihan 22 poin.

Menariknya, 18 poin berhasil dibukukan pemain bernomor punggung 57 tersebut melalui tembakan tiga angka.

Saat dikonfirmasi kemarin (16/1), Helena mengakui bahwa kunci kemenangan Merpati adalah semua pemain berhasil bermain tenang.

“Kuncinya kami bermain dengan tenang dan semua pemain juga bermain dengan sangat baik. Yang jelas, kami juga senang berhasil membalas kekalahan kami di seri pertama,” ucap Helena.

Di sisi lain, Pelatih Merpati Bali Bambang Asdianto Pribadi atau yang akrab disapa Coach Bing yang dikonfirmasi terpisah mengatakan salah satu kunci kemenangan terletak pada percobaan tembakan.

Hal tersebut tidak terlepas dari peran Helana yang berani berduel dengan Christine Tjundawan. “Dari awal, saya sudah memprediksi jika pertandingan kemarin adalah duel antara pemain kecil.

Saya juga instruksikan pemain untuk berani menembak dan Helena ingin mencoba berduel langsung dengan Christine,” ujarnya.

Untuk sementara, Merpati Bali juga berhasil mengkudeta posisi Tanago sebagai pemuncak klasemen sementara Srikandi Cup 2018 – 2019.

Hingga malam kemarin, Merpati Bali juga masih melakoni laga terakhir mereka di seri II menghadapi Tenaga Baru Pontianak. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: srikandi cup

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago