Categories: Sportainment

Pelatda PON Digeber Lagi, Cabor Bulutangkis Genjot Intensitas Latihan

DENPASAR – Program Pelatda PON Bali telah usai disusun KONI Bali. Sekarang pihak KONI Bali masih menunggu waktu yang tepat untuk menggelar Pelatda kembali untuk PON XX/2021, Papua.

Program Pelatda PON Bali salah satunya adalah menggelar tes fisik tahap ketiga. Tes fisik tahap pertama dan kedua sudah digelar tahun lalu dan hasilnya, beberapa atlet masih belum memperoleh hasil maksimal.

Sekum KONI Bali IGN Oka Dharmawan mengungkapkan, program Pelatda tahun ini tidak akan jauh berbeda dengan Pelatda menuju PON XIX/2016, Papua.

“Ada dua kali tes fisik tahun ini sebelum semua atlet bertarung di PON. Try out atau try in juga sudah ditentukan,” terangnya.

Terkait pemusatan latihan desentralisasi, pria yang juga menjabat Ketum Pengprov Perbasi Bali tersebut masih belum membahasnya lebih lanjut.

Tapi ada kemungkinan pemusatan latihan desentralisasi akan dilakukan tiga bulan sebelum keberangkatan menuju Papua.

“Masih jauh. Kami siapkan dulu programnya. Sekarang kami fokus program Pelatda dulu. Ada beberapa hal yang kami pikirkan seperti faktor teknis dan non teknis,” ucapnya.

Sementara itu semua cabor jauh sebelum KONI Bali kembai melakukan Pelatda, mereka sudah menggelar latihan.

Tapi, setelah mendengar kabar PON tidak akan diundur kembali, beberapa cabor mulai meningkatkan intensitas latihan.

Salah satunya adalah bulutangkis. Menurut Ketum Pengprov PBSI Wayan Winurjaya, semua pebulutangkis penghuni Pelatda PON Bali saat ini termotivasi dengan kepastian jadwal PON dari Presiden Joko Widodo.

Untuk saat ini latihan dilakukan tiga kali dalam sepekan. Winurjaya mengatakan bahwa intensitas latihan akan ditingkatkan meski belum spesifik menjelaskanya.

“Kami berencana meningkatkan porsi latihan. Apakah nanti ditambah menjadi empat, lima, atau enam kali dalam sepekan. Kami masih membahasnya lebih lanjut,” terangnya.

Bisa saja, lanjut Winurjaya, penambahan program latihan dilakukan pada April mendatang. Dia juga masih menunggu kepastian dari KONI Bali terkait pemusatan latihan.

“Try out untuk Tim Bulutangkis PON Bali juga perlu ya. Jadwal latihan yang terprogram juga kami ingin lakukan seperti apa yang dilakukan PB Djarum. Mereka bisa 12 kali latihan dalam seminggu. Nanti kami susun,” tutupnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: pon papua

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago