Categories: Sportainment

Paparkan Visi Misi di YouTube, Pertarungan Caketum PSSI Bali Dimulai

DENPASAR – Kongres Luar Biasa (KLB) Asprov PSSI Bali baru akan dilakukan pada 23 Mei mendatang. Namun, tahapannya sudah dilakukan sejak pekan ini.

Masing-masing caketum, cawaketum, dan calon anggota Exco Asprov PSSI Bali sudah memaparkan visi – misi mereka melalui video yang diunggah oleh akun YouTube resmi Asprov PSSI Bali.

Apa yang dilakukan Asprov PSSI Bali kali menjadi salah satu gebrakan anyar karena semua pihak termasuk masyarakat bisa melihat serta menilai apakah janji-janji mereka realistis atau tidak.

Dalam video yang ada di kanal YouTube Asprov PSSI Bali, mereka hanya memaparkan visi – misi secara garis besar.

Baru Minggu nanti (9/5), mereka semua termasuk dua caketum I Ketut Suardana dan Made Sudiana akan memaparkannya secara langsung dengan dihadiri oleh beberapa panelis di ruang rapat KONI Bali.

“Disana akan voters dan pihak-pihak yang ada di persepak bolaan Indonesia bisa mengetahui rencana kerja para calon kedepannya

jika terpilih untuk periode 2021 – 2025. Di KLB nanti, ada sekitar 33 voters,” terang Sekum Asprov PSSI Bali Dewa Made Teges Wirawan.

33 voters tersebut terdiri dari sembilan askab/askot di Bali, empat asosiasi dibawah naungan PSSI Bali seperti Asosiasi Sepak Bola Pantai, APSSI, asosiasi wasit, asosiasi futsal, dan klub-klub.

Untuk anggota Exco sendiri dari informasi yang diperoleh, Wery Sulistyawati sebagai satu-satunya calon anggota wanita, berhak terpilih langsung. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: pssi bali

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago