Categories: Bali United

Disanksi Komdis PSSI, Bali United Banding Sanksi Sukadana

RadarBali.com – Belum selesai masalah mengenai sanksi aneh Komdis PSSI terhadap Mitra Kukar yang menguntungkan Bhayangkara sehingga menjadi juara Liga 1 dengan sedikit “bantuan”, kali ini Bali United mendapatkan “hadiah” kembali.

Berdasar sidang Komdis yang digelar Rabu (8/11) dan dirilis Kamis kemarin (9/11), gelandang Bali United I Gede Sukadana mendapatkan sanksi dengan nomor 126/L1/SK/KD/-PSSI/X/2017.

Sukadana disanksi karena memprovokasi dengan mengacungkan jari tengah saat pertandingan melawan tuan rumah PSM Makassar Senin lalu (6/11).

Karena itu, mantan pemain Arema FC dan Persela Lamongan tersebut didenda sebesar Rp 50 juta dan larangan bermain sebanyak dua kali terhitung mulai pertandingan pekan ke-34 melawan Persegres Gresik United.

Manajemen Bali United pun sedikit heran. Pasalnya, saat kerusuhan timbul di Stadion Andi Mattalatta, Sukadana yang menjadi korban pemukulan oleh Asisten Pelatih PSM Makassar, Bahar Muharram.

Kepala Sukadana pun lebam setelah menerima pukulan itu. “Saya tidak tahu, dari mana mereka melihat Sukadana bertindak seperti itu (mengacungkan jari tengah, red).

Pemain kami kan yang dipukul oleh PSM (Bahar Muharram, red). Masa kami yang kena sanksi. Nantilah kami akan coba banding masalah sanksi ini,” bebernya.

Di sisi lain, I Gede Sukadana menyanggah sanksi yang diberikan oleh Komdis PSSI. Saat diwawancarai terpisah kemarin, dia mengaku tidak ada dan tidak pernah mengacungkan jari tengah saat pertandingan kontra Pasukan Ramang – juluka PSM Makassar.

“Katanya saya acungkan jari tengah padahal tidak. Bukti padahal juga tidak ada. Saya jadi korban, malah saya yang kena sanksi. Sanksi diberikan pun tanpa ada bertanya ke yang bersangkutan,” jelas Sukadana. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago