Categories: Bali United

Fisik Ok, Bangun Chemistry dengan Benahi Umpan Silang

DENPASAR  – Latihan tambahan selama libur Natal dan Tahun Baru resmi berakhir kemarin (29/12).

Meski tidak diwajibkan, tapi para pemain Bali United tetap antusias melahap sesi latihan yang diberikan Asisten Pelatih Bali United I Made Pasek Wijaya di Lapangan Trisakti, Legian.

Fokus utama Coach Pasek Wijaya adalah tetap pada penekanan kondisi kebugaran para pemain Serdadu Tridatu sebelum melahap porsi latihan yang lebih berat Rabu (3/1) depan.

“Tetap saya tekankan pada kebugaran kondisi fisik. Tadi (kemarin, red) volume latihan sedikit  saya naikkan,” ujar Coach Pasek kemarin.

Selain latihan fisik, Coach Pasek sedikit menekankan ke latihan teknik. Latihan kemarin juga diselingi skema-skema umpan silang.

Menurut ayah bek sayap Bali United I Made Andhika Wijaya tersebut, latihan umpan silang sudah harus mulai dilakukan. Latihan ini menjadi salah satu bentuk latihan untuk membangun chemistry antarpemain.

“Koordinasi saat menerima dan mengantisipasi bola crossing, harus benar-benar padu satu sama lain,” ucap pelatih 48 tahun itu.

Bukan itu saja. Latihan kemarin juga disisipi sedikit latihan ketahanan fisik. Coach Pasek fokus melatih speed endurance interval pemain.

“Tadi lihat sendiri kan. Ada pola lari 30, 60, dan 90. Ketahanan fisik mereka harus diperhatikan,” bebernya.

Banyak pemain yang cukup senang dengan latihan tambahan yang diberikan Coach Pasek. Bukan hanya pemain asing semisal Demerson Bruno Costa yang senang, tetapi beberapa pemain lokal juga tak kalah gembira.

“Kalau dari pengakuan pemain, banyak pemain yang senang dengan latihan kali ini. Mereka bisa menjaga kondisi fisiknya.

Walaupun tanpa paksaan, daripada menikmati liburan dengan jalan-jalan saja, lebih baik mereka berlatih dulu,” ucap Pasek.

Di sisi lain, gelandang Bali United Muhammad Taufiq mengatakan latihan tambahan kali ini bisa untuk menjaga kondisi fisiknya.

“Ini kesempatan bagi saya dan pemain lain yang masih di Bali united bisa berlatih. Kondisi fisik kami jelas tetap terjaga,” pungkasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago