Categories: Bali United

Boyong 18 Pemain, Coach Widodo Abaikan Bantuan Yanto Basna, Kok?

DENPASAR – Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro memboyong 18 pemain untuk melawan Chiangrai United di preliminary round 2 di Singha Stadium, Chiangrai, Selasa lusa (23/1).

Mereka berangkat dari Bandara Ngurah Rai menuju Jakarta pukul 10.00 Wita. Dari ibukota negara, Serdadu Tridatu meneruskan perjalanan ke Bangkok, Thailand.

Setelah tiba di Bangkok, mereka kembali harus menempuh perjalanan darat selama 1,5 jam menuju Provinsi Chiangrai.

Meski belum pernah melawan Chiangrai, Coach Widodo dan para pemain Bali United sudah menyaksikan pertandingan Chiangrai United.

Sebagai catatan, Jumat malam (19/1), Chiangrai United berhadapan dengan tuan rumah Buriram United di ajang Kor Royal Cup 2018.

Hasilnya, Chiangrai berhasil memenangkan pertandingan melalui drama adu penalti dengan skor 2-2 (5-6).

Dari live streaming itulah Coach Widodo mulai menerka-nerka strategi apa yang harus dipakai. Menurut Widodo, melihat rekaman pertandingan Chiangrai United

sudah cukup dan tidak perlu mencari informasi dari pemain Indonesia yang merumput di Thailand, seperti Rudolof Yanto Basna.

Basna sendiri memperkuat Khonkaen FC. Khonkaen FC sempat mengalahkan Chiangrai United di final turnamen pra musim Leo Cup 2018 dengan skor tipis 1-0.

“Kami sudah melihat pertandingan melalui rekaman video. Kami tidak akan meminta informasi dari siapapun lagi. Toh, formasi mereka sama dan pelatih mereka sama,” bebernya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: bali united

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago