Categories: Bali United

Andhika Wijaya Tampil Apik dan Lebih Sabar, Big Bos Bali United Bilang

GIANYAR – Tak ada yang bisa membantah kemenangan 1-0 Bali United kontra PSMS Medan di laga perdana Liga 1 2018

di Stadion Kapten Wayan Dipta berkat andil Nick Van Der Velden yang memberikan assist kepada Stefano Lilipaly pada menit ke-56.

Namun, bukan hanya keduanya yang bermain bagus selama 90 menit pertandingan. Tapi, juga bek kanan muda asal Karangasem, Made Andhika Wijaya.

Andhika mampu bermain tenang, berbeda dengan beberapa pertandingan sebelumnya. Hanya satu insiden yang membuat Andhika begitu emosional.

Andhika sempat bersitegang dengan pemain pengganti PSMS Medan Gusti Sandria. Saat pemain bernomor punggung 33 itu melakukan overlapping dan dihentikan Gusti, Andhika mengerang kesakitan.

Tiba-tiba Gusti menghampiri dan meneriaki Andhika yang masih terkapar. Sontak, Andhika emosi dan langsung menghampiri Gusti. Ketegangan pun terjadi.

Overall, permainan mantan bek PS Badung ini mendapat pujian sang owner Bali United Pieter Tanuri.

Saat di mixed zone kemarin, Pieter langsung menghampiri Andhika dan berbincang empat mata terkait performa anak kandung Asisten Pelatih Bali United I Made Pasek Wijaya itu.

“Saya puji dia (Andhika). Dia mulai bersih. Masalah passing masih bisa ditingkatkan. Dia itu pemain muda dan banyak melakukan pelanggaran sebelumnya. Seiring waktu, permainan dia sudah naik kelas,” kata Pieter. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: bali united

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago