Categories: Bali United

Siap Angkat Performa Arema FC, Ini Misi Milan Kontra Bali United

KUTA – Pelatih Arema FC Milan Petrovic mengakui ada tantangan tersendiri ketika menukangi Arema FC saat dalam terpuruk.

Milan Petrovic sudah berada di Arema FC selama kurang lebih 40 hari. Dan, tentu adaptasi dengan tim tidak menjadi masalah berarti baginya.

“Saya sudah berkomunikasi dengan pelatih lainnya. Semoga hasil baik bisa kami raih dan kami bisa melupakan kekalahan di pertandingan sebelumnya,” ujar pelatih anyar pengganti Joko “Gethuk” Susilo ini.

“Dalam lima pertandingan ke depan, rentang waktu pertandingan hanya 20 hari saja dan ini menjadi kesulitan tersendiri untuk kami,” ujarnya.

 “Melawan Bali United mungkin menjadi titik baliknya karena kami memiliki semangat serta energi baru,” beber pelatih berpaspor Serbia ini.

Mengenai Bali United, Petrovic mengaku sudah melihat rekaman pertandingannya. Namun, dia enggan untuk terus mempermasalahkan bagaimana gaya bermain Bali United.

Dia beralasan bisa menjadi bumerang bagi skuadnya jika dia lebih banyak mengomentari tim lawan daripada timnya sendiri.

“I don’t care. Kami tidak menilai tim lawan (Bali United).  Kami harus fokus dengan permainan kami sendiri,” pungkasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago