Categories: Bali United

Cetak Gol Bersejarah, Fadil Sausu Dedikasikan untuk Korban Gempa Palu

DENPASAR – Permainan Bali United sedikit lebih hidup ketika sang kapten Fadil Sausu dimainkan sejak menit pertama.

Dia juga berhasil memberikan pembuktian berharga bahwa jasanya masih benar-benar sangat dibutuhkan Serdadu Tridatu.

Gelandang asal Palu, Sulawesi Tengah, ini juga berhasil mencetak gol pertama Bali United saat menghadapi Madura United, Sabtu malam lalu (3/11) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Dia berhasil mencetak gol pada menit ke-52, setelah berhasil mengkonversi umpan matang ilija Spasojevic. Ini adalah gol ketiga bersama Serdadu Tridatu musim ini.

Yang pertama terjadi saat mengalahkan Persipura Jayapura dan gol keduanya dilesakkan ke gawang PSIS Semarang.

Tentu gol ini menjadi pembuktian berharga bagi Fadil. Apalagi, baginya, golnya kemarin dihadiahkan khusus kepada korban gempa di Palu, Donggala, dan Sigi bulan lalu.

Keluarganya juga ikut merasakan gempa berkekuatan 7,4 SR dan beruntung anggota keluarganya tidak menjadi korban.

“Gol yang saya ciptakan kemarin saya dedikasikan khusus kepada istri, anak, serta orang tua saya yang selalu mendukung penuh saya dalam berkarier di dunia sepakbola.

Gol ini juga saya persembahkan untuk saudara-saudara saya yang ada di Palu,” ucapnya saat diwawancarai Minggu siang kemarin (4/11).

Dia juga sangat bersyukur bisa mempersembahkan gol untuk Serdadu Tridatu. Terlebih setelah dirinya benar-benar pulih dari cedera.

“Tentu ini berkat kerja keras dan kerja sama tim sehingga saya bisa mencetak gol. Saya juga bersyukur bisa cetak gol lagi setelah saya pulih dai cedera,” ucapnya.

Persaingan di papan atas benar-benar semakin ketat. Apalagi setelah Persija Jakarta tumbang di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, markas dari Persebaya Surabaya dengan skor 3-0.

Jika ditelisik, Bali United justru menjadi kunci utama siapa yang akan menjadi juara musim ini.

Apakah PSM Makassar sebagai pemuncak klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 53 poin, Persib Bandung di posisi kedua

dengan torehan 49 poin, Persija Jakarta dengan raihan 48 poin atau justru Bali United sendiri yang menjadi juara.

Sebab tiga tim dari tiga tim teratas Liga 1 sama-sama akan melakoni laga krusial menghadapi Serdadu Tridatu dipekan ke – 32 menghadapi PSM Makassar dan pekan ke-33 menghadapi Persija Jakarta. Kedua pertandingan ini bisa dikatakan sebagai laga final Liga 1.

“Saya tahu semua pemain punya motivasi untuk bersaing di papa atas. Di sisa pertandingan ini, kami semua, seluruh elemen Bali United akan bekerja keras untuk hasil yang terbaik musim ini,” tutupnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago