Categories: Bali United

Siapkan Skuad Terbaik, Persija Jakarta Ambisi Akhiri Puasa Gelar Liga

GIANYAR – Hampir dua windu Persija Jakarta puasa gelar kasta tertinggi sepakbola tanah air. Kali terakhir Macan Kemayoran meraih gelar juara pada 2001.

Musim ini, puasa gelar itu, tampaknya, bakal berakhir. Syaratnya, Persija Jakarta sukses mengalahkan Bali United di kandangnya sendiri; Stadion Kapten Dipta. Berat memang mewujudkan juara Liga I.

Tapi, Persija punya keuntungan dengan kondisi Bali United yang sedang karut marut pascaditinggal Widodo Cahyono Putro sebagai Pelatih Kepala Serdadu Tridatu.

Kepada wartawan, Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra mengaku bahwa persiapan skuadnya sudah sangat baik menghadapi I Gede Sukadana dkk.

Konsentrasi tinggi sudah dimiliki skuadnya sebelum pertandingan hari ini. Bagi Coach Teco – sapaan akrabnya, Bali United adalah tim yang tangguh meskipun sedang dalam masalah.

“Lawan memiliki kualitas yang bagus. Mereka punya pemain-pemain yang bagus. Kami memiliki dua pertandingan penting. Jika kami bisa memenangkan dua pertandingan,

kami bisa meraih enam poin dan kemungkinan besar kami bisa meraih gelar juara. Kami respect kepada Bali United dan kami harus kerja keras,” kata Coach Teco.

Mengenai mundurnya Widodo sebagai nahkoda Bali United, dia tidak mau berkomentar terlalu jauh. Yang jelas, 6 ribu The Jakmania yang diprediksi memadati Stadion Kapten I Wayan Dipta bisa menjadi kunci kemenangan skuad asuhannya.

“Kami respect dengan Widodo. Tetapi saya tidak mau berkomentar soal kondisi lawan. Lebih baik kami diam. Untuk suporter yang banyak datang, bisa membuat semangat tim kami berlipat ganda,” tuturnya.

 

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago