Categories: Bali United

EXCELENT! Eks BFC Paulo Sergio Akhirnya Berlabuh ke Bali United

DENPASAR -Akhirnya rangkaian puzzle benar-benar terbuka. Prediksi awal jika Paulo Sergio merapat ke Bali United pun tepat.

Melalui akun instagramnya, Paulo Sergio mengunggah foto bersama CEO Bali United Yabes Tanuri.

Dalam foto tersebut, keduanya sama-sama memegang kertas kontrak yang tentu saja adalah kontrak pemain asal Portugal itu bersama Bali United musim depan.

Paulo juga cukup sumringah setelah berhasil bergabung dengan Bali United. “Sangat senang dengan tantangan baru dalam karier saya.

Mulai sekarang, saya akan memberikan kemampuan terbaik saya untuk Bali United. Jadi tim bisa berada di papan atas klasemen lagi musim depan,” tulisnya diakun instagram miliknya.

“Saya berterimakasih kepada Bhayangkara FC (BFC) untuk dukungannya selama dua musim terakhir. Terimakasih kepada suporter, staf pelatih,

mantan rekan setim, dan yang paling spesial adalah kepada Pak Sumardji (Manajer Bhayangkara FC) yang telah mengerti dan menghormati keputusan yang telah saya,” tulisnya.

Penandatanganan kontrak antara Bali United dengan Paulo sudah dilakukan sebelum pemain berusia 34 tahun ini pulang kampung ke Portugal.

Penandatanganan kontrak sudah dilakukan saat Bali United menghadapi Bhayangkara FC di Stadion PTIK Jakarta dipekan terakhir Liga 2018.

Yang menjadi pertanyaan adalah, berapa durasi kontraknya? CEO Bali United Yabes Tanuri ataupun Owner Bali United Pieter Tanuri masih enggan untuk berkomentar.

Keduanya kemarin enggan untuk menjawab telepon. Pihak Manajemen Serdadu Tridatu belum memberi statement apapun mengenai hal ini.

Hanya Paulo Sergio membocorkan terlebih dahulu kedatangannya di Bali United.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago