Categories: Bali United

Diminati Barito & Semen Padang, Syaiful Indra Tunggu Respons Manajemen

LEGIAN – Sembilan kali bermain, 510 menit bermain dengan empat kali sebagai starter, dan 192 operan adalah statistik umum

dari pemilik nomor empat Bali United Syaiful Indra Cahya pascamemilih berlabuh ke Bali United dari Arema FC diputaran kedua Liga 1 2018.

Hanya mendapatkan kontrak hingga bulan Desember, tentu dengan sembilan penampilan masih belum cukup untuk meyakinkan manajemen Bali United agar mempertahankannya musim depan.

Sebagai catatan, dalam beberapa pertandingan terakhir, Syaiful diplot sebagai bek tengah seiring masih absennya beberapa pemain seperti Agus Nova yang dibekap cedera lutut pascamenghadapi Persib Bandung.

Kontraknya pun bersama Serdadu Tridatu akan habis tepat pada tanggal 31 Desember nanti. Tetapi beberapa tim kontestan Liga 1 2019 sudah mulai melakukan penjajakan dengan pemain asli Malang tersebut.

Barito Putra dan tim promosi Semen Padang sudah melakukan panjajakan dengannya. Saat ditemui usai sesi latihan di Lapangan Gelora Trisakti, Legian, Syaiful mengakui kabar itu.

Namun, dia harus bertemu dulu dengan manajemen Bali United pada Minggu hari ini (16/12) atau tepat saat pertandingan antara

Persekabpas Pasuruan menghadapi Bali United dalam lanjutan babak 32 besar Piala Indonesia di Stadion R. Soedarsono, Bangil.

“Saya harus bertemu dengan manajemen dulu mas. Setelah itu baru saya bisa memutuskannya. Kemungkinan tanggal 17 Desember

sudah ada keputusan apakah bertahan atau tidak. Memang ada tawaran dari Semen Padang,” ucap Syaiful Indra Cahya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 minggu ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago