Categories: Bali United

PT. LIB Pangkas Subsidi Klub, Begini Respons Bos Yabes Tanuri…

DENPASAR – Dua pertandingan awal Bali United bakal dilalui tanpa penonton. Hal ini terjadi setelah Bali United dijatuhi sanksi akibat ulah suporter musim 2018 lalu.

Itu artinya, kontra Persebaya Surabaya dan Bhayangkara FC, Stadion Kapten Dipta dipastikan sepi dari suporter.

Tinggal apakah ada upaya banding untuk memperingan hukuman Bali United. Tunggu saja. Tapi, berdasar informasi yang dihimpun Jawa Pos Radar Bali, laga kontra Persebaya kemungkinan besar bisa disaksikan oleh supporter kedua tim.

Pihak keamanan kabarnya juga sudah diminta untuk mengeluarkan izin keramaian kontra Bajul Ijo – julukan Persebaya Surabaya.

Jika hal tersebut benar adanya, tentu sangat bagus untuk Bali United karena bisa didukung pemain ke-12 mereka.

Selain itu, manajemen Bali United masih bisa meraup pendapatan dari penjualan tiket pertandingan. Jika tanpa penonton, kemungkinan besar Bali United akan merugi sekitar Rp 3,5 miliar.

Atau dalam dua pertandingan jika dirata-ratakan Serdadu Tridatu meraup Rp 1,750 miliar per pertandingan.

Maklum, PT LIB musim ini memangkas subsidi yang diberikan kepada 18 tim kontestan. Dua musim terakhir, subsidi yang diberikan PT LIB sebesar Rp 7,5 miliar.

Tetapi musim ini, subsidi dipangkas menjadi Rp 5 miliar saja. Subsidi itupun akan diberikan secara bertahap.

Pertama dana yang akan diberikan sebesar Rp 1 miliar dan Rp 500 juta akan dibayarkan tiap bulan.

Pemangkasan inipun dianggap CEO Bali United Yabes Tanuri berpengaruh terhadap keuangan tim, namun tidak terlalu signifikan.

“Tentu berpengaruh pada proyeksi keuangan kami. Tapi dari nilai income, hanya beberapa persen saja berkurang. Yang jelas sales dan marketing kami harus bisa lebih giat lagi,” tuturnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: bali united

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago