Categories: Bali United

TERUNGKAP! Ini Rahasia Besar Coach Teco Bawa Bali United Puncaki Liga

PAMEKASAN – 10 kemenangan, satu kali hasil imbang, dan dua kali kalah adalah capaian Bali United hingga pekan ke-14 Liga 1 2019.

Jumlah pertandingan tersebut masih belum ditambah dengan hasil pertandingan menghadapi Madura United.

Hasil impresif Bali United selama ini juga tidak terlepas dari tangan dingin sang pelatih Stefano Teco Cugurra.

Selama menangani Bali United, Coach Teco kerap membuat kejutan dalam arti yang sebenarnya. Selain itu, dia juga sangat jeli dalam melihat peluang yang ada dalam setiap pertandingan.

Dari segi internal tim, pelatih berpaspor Brazil tersebut tahu apa yang akan dilakukan. Maksudnya, Coach Teco tahu potensi dari semua pemain Bali United.

Misalnya saja Brwa Hekmat Nouri yang musim lalu menunjukkan permainan yang kurang impresif. Kurang gregetnya Brwa Nouri musim lalu karena salah posisi.

Posisi aslinya adalah gelandang bertahan, tetapi dia lebih banyak ditempatkan sebagai gelandang serang oleh pelatih sebelumnya, Widodo Cahyono Putro.

Sekarang, Coach Teco sudah melakukan transformasi signifikan dengan menempatkan Brwa Nouri diposisi aslinya sebagai gelandang bertahan.

Selain itu, dia juga berlaku adil didalam tim dan berani mencadangkan pemain bintang seperti Irfan Bachdim.

Sebelumnya, Coach Teco sempat mengatakan jika pemain didalam tim memiliki kedudukan yang sama dan tidak ada yang dibeda-bedakan.

Yang terbaru, tentu saja kembalinya Dias Angga Putra setelah sekian lama menjadi penghangat bangku cadangan.

Lima pertandigan hingga menghadapi Tira Persikabo pekan lalu adalah bukti nyata bagaimana Coach Teco bisa mengembalikan kepercayaan diri pemain.

Tetapi yang terpenting adalah Coach Teco yang dikenal di kalangan awak media dan mungkin juga pelatih sebagai juru taktik yang sangat lihai dalam menganalisa data.

Rekaman pertandingan sebuah tim bukanlah rahasia umum lagi di era milenial. Tetapi yang menjadi titik penting adalah apakah seorang pelatih bisa menganalisa pertandingan dengan baik?

Jawa Pos Radar Bali sempat mendapat bocoran jika Coach Teco sangat detail ketika melihat rekaman pertandingan skuad asuhannya ataupun tim lawan yang akan dihadapi.

Bahkan, mantan arsitek Persija Jakarta tersebut lebih banyak menghabiskan waktu setiap hari untuk melihat rekaman pertandingan.

Ditanya mengenai butuh berapa lama Coach Teco menganalisa pertandingan, dia hanya menjawabnya dengan santai.

“Saya belum hitung berapa lama, tapi saya punya waktu yang cukup untuk menganalisa data,” ucap Coach Teco dengan tertawa.

Seperti saat menghadapi Madura United Selasa kemarin (20/8), dia juga memiliki banyak waktu untuk menganalisa permainan dari skuad asuhan Dejan Antonic tersebut.

“Saya punya banyak waktu. Seperti sekarang di hotel, saya bisa melihat beberapa video dari lawan untuk persiapan menghadapi mereka.

Saya juga beritahu ke pemain tentang kelebihan dan kekurangan lawan. Contohnya saat melawan Madura dan beberapa tim lainnya,” tuturnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago