Categories: Bali United

Rayakan HUT ke 90 PSIM, Bali United Pastikan Ikut Trofeo HB X

DENPASAR – Liga 1 2019 memasuki masa jeda putaran kedua kurang lebih selama dua pekan.

Pertandingan pekan ke-18 baru kembali digelar mulai tanggal 13 September mendatang atau setelah Timnas Indonesia

menjalani dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 menghadapi Malaysia dan Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Bali United juga baru menjalani sesi latihan Rabu mendatang (4/8). Dengan jeda waktu yang cukup panjang tersebut, Bali United tidak akan menjalani sesi latihan biasa saja.

Pasalnya, Fadil Sausu dkk sudah ditunggu di Trofeo Hamengku Buwono (HB) X di Stadion Mandala Krida, Jogjakarta. Rencananya, pertandingan akan dilakukan Minggu mendatang (8/9).

Selain Bali United dan tentunya tuan rumah PSIM Mataram Jogjakarta, masih ada Timnas U-23 arahan Indra Sjafri yang ambil bagian dalam trofeo kali ini.

Kebetulan, Timnas U-23 dalam beberapa hari terakhir menjalani training camp (TC) di Jogjakarta. Trofeo kali ini sekaligus merayakan HUT ke-90 PSIM Jogjakarta.

Yang jelas, jadwal trofeo tidak berbenturan dengan jadwal pertandingan Serdadu Tridatu karena mereka baru menjalani pekan ke-18 menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, 13 September mendatang.

CEO Bali United Yabes Tanuri yang dikonfirmasi kemarin memastikan keikutsertaan Bali United di trofeo kali ini.

“Kami secara resmi sudah diundang dan dipastikan Bali United ikut. Pelatih (Stefano Teco Cugurra) juga sudah oke,” kata Yabes Tanuri.

Yang jelas, Bali United merasa terhormat bisa ikut ambil bagian dalam trofeo kali ini dan Yabes mengapresiasi PSIM yang sudah berusia 90 tahun.

“PSIM salah satu klub tertua dan klasik di Indonesia. Semoga kami juga bisa mencapai usia seperti PSIM,” imbuhnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: bali united

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago