Categories: Bali United

AWAS! 5 Pilar Bali United Absen, 9 Poin Kunci Juara Liga 1 Makin Berat

LEGIAN – Di tengah kabar duka yang menyelimuti Bali United karena istri dari sang top skorer sementara tim Ilija Spasojevic, 

Nuzliah Ramdhani Arief meninggal dunia di usianya yang ke-34 di Siloam Hospital, Kuta, Rabu dini hari kemarin (20/11) pada pukul 00.57, 

skuad Bali United tetap menggelar sesi latihan di Lapangan Gelora Trisakti Legian, Badung, kemarin.

Latihan berlangsung tertutup dari awak media dan menjadi latihan terkahir sebelum bertolak ke Makassar untuk menghadapi tuan rumah PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta, dalam pekan ke-28 Liga 1 2019, Sabtu besok (23/11).

Setidaknya ada beberapa pemain yang absen dalam pertandingan ini. Selain tiga bek Willian Pacheco, Gunawan Dwi Cahyo, dan Ricky Fajrin, Bali United masih kehilangan sosok Paulo Sergio di lini tengah.

Striker Ilija Spasojevic juga absen karena masih dalam suasana duka setelah ditinggal Lelhy Spaso yang dinikahinya pada tahun 2013 tersebut.

Ada kemungkinan Melvin Platje yang didapuk sebagai target man dengan Aldino Herdianto sebagai pelapis. 

Yang jelas, Bali United hanya butuh tiga kemenangan atau sembilan poin lagi agar bisa mengunci gelar juara musim ini.

Kalau mau cari aman, sembilan poin bisa didapat dari tiga kemenangan di laga kandang ketika menghadapi Persib Bandung, Tira Persikabo, Persipura Jayapura, dan Madura United. 

Namun, jika ingin cepat mengunci gelar juara, skuad asuhan Stefano Teco Cugurra harus bisa sapu bersih saat menghadapi PSM Makassar, Persib Bandung, dan terakhir menghadapi tuan rumah Semen Padang.

Saat ditanya mengenai hal tersebut, Coach Teco tidak mau terlalu membahasnya lebih jauh lagi. 

Dia hanya ingin agar semua pemain termasuk dirinya bisa bekerja keras dalam setiap pertandingan. 

“Kami tidak mau berpikir banyak lagi. Saya pikir mayoritas tim di Liga 1 butuh poin. Tidak mudah dapat poin. 

Apalagi kalau wasit beri kartu kuning lagi dan pemain kami akumulasi di pertandingan berikutnya,” pungkasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

2 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago