Categories: Bali United

Jadwal Padat Menanti, Tim Pelatih Genjot Fisik Skuad Serdadu Tridatu

LEGIAN – Jadwal padat menghantui Bali United setelah draft jadwal Liga 1 2020 dikeluarkan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Meskipun masih bersifat tentative, tetapi Bali United sudah harus bersiap terkait segala kemungkinan yang ada.

Sebab, Serdadu Tridatu bersama PSM Makassar adalah wakil Indonesia di AFC Cup 2020. Otomatis, kedua tim memiliki jadwal yang lebih padat daripada 16 kontestan lainnya di kompetisi kasta tertinggi Indonesia musim ini.

Jika diamati dari draft jadwal Liga 1 2020, dalam satu bulan pertama Bali United setidaknya melakoni enam pertandingan di AFC Cup 2020 dan Liga 1 2020.

Pertama Bali United melakoni laga kontra Than Quang Ninh Selasa pekan depan (11/2) di Stadion Kapten I Wayan DIpta.

Selanjutnya Ilija Spasojevic dkk bertandang ke markas Svay Rieng pada tanggal 25 Februari. Setelah itu, mereka harus bersiap menghadapi Persita Tangerang pada tanggal 2 Maret di kandang.

Skuad Serdadu Tridatu kemudian bersua Barito Putera pada tanggal 6 Maret di Stadion 17 Mei, Banjarmasin.

Lalu, skuad asuhan Stefano Teco Cugurra tersebut kembali bertandang ke Filipina untuk menghadapi sang juara bertahan Liga Filipina 2019, Ceres Negros pada tanggal 10 Maret.

Terakhir, Bali United harus menghadapi Madura United di kandang sendiri. Usai diliburkan satu hari setelah melakoni dua kali laga

uji coba menghadapi Persela Lamongan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali United kembali melakukan sesi latihan di Lapangan Gelora Trisakti, Legian.

Saat diwawancarai kemarin, Coach Teco mengatakan latihan fisik masih diberikan sebelum menghadapi Than Quang Ninh.

“Kami punya latihan fisik seperti interval training dengan pelatih fisik (Yogi Nugraha dan Roni Azani),” terangnya.

Yang ditekankan Teco sekarang adalah bagaimana jadwal tidak terlalu mepet antara AFC Cup 2020 dengan Liga 1 2020.

“Harus lihat berapa hari waktu jeda pertandingan. Minimal ada jeda empat sampai lima hari. Kami tidak mau hanya melihat

pertandingan awal saja. Kami ingin melihat jadwal secara keseluruhan agar tidak salah berkomentar,” ungkap Coach Teco.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago