Categories: Bali United

Optimis Liga 1 Bergulir, Teco Tak Setuju PSSI Bikin Turnamen Pengganti

DENPASAR – Di saat klub dan sebagian pelatih Liga 1 pesimis dengan kelangsungan kompetisi musim ini lantaran pagebluk Covid-19, tidak demikian dengan pelatih Bali United Stefano Cugurra.

Pelatih yang akrab disapa Teco ini tetap optimis kompetisi akan berjalan normal mulai Juni nanti. Optimisme Teco tersebut bukan tanpa alasan.

Meski pemerintah dan sejumlah peneliti mengungkapkan fakta anyar jika pagebluk Covid-19 baru akan berakhir pada Juli mendatang,

pelatih kelahiran Rio De Janeiro, Brazil tersebut tetap yakin pada Juni nanti program latihan bersama akan kembali dilakukan.

Teco sendiri tidak masalah jika Liga 1 2020 selesai tidak sesuai dengan jadwal awal. “Saya optimistis Liga 1 bisa main lagi tahun ini.

Mungkin tidak bisa selesai sesuai jadwal, tapi bisa main tahun ini. Kami sudah punya rencana latihan mulai bulan Juni nanti. Tapi pasti kami bicarakan dulu dengan manajemen,” terang ayah dua anak tersebut.

Dia juga tidak sependapat dengan wacana PSSI saat rapat dengar pendapat dengan DPR RI beberapa waktu lalu yang akan membuat turnamen pengganti jika benar-benar Liga 1 berhenti.

Coach Teco masih ngeyel jika Liga 1 musim ini tetap bergulir. “Saya masih berpikir positif liga berjalan lagi,” tambahnya.

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

1 minggu ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago