Categories: Bali United

Jaga Fisik dan Asah Taktik, Coach Yogi Instruksikan Small Side Game

DENPASAR – Akhirnya Liga 1 2020 bergulir kembali pada bulan Oktober. Dengan waktu yang hanya tersisa empat bulan, sudah tentu pemain dituntut untuk kembali berlatih lebih intens lagi dari sebelumnya.

Dari yang hanya berlatih di rumah saja, semua pemain dari 18 klub kontestan Liga 1 termasuk Bali United sudah harus berlatih dengan bola di lapangan.

Pemain Bali United sendiri mulai berlatih intensif. Baik yang ada di Bali maupun diluar Bali. Pelatih Fisik Bali United Yogi Nugraha tidak sembarangan meningkatkan intensitas latihan anak asuhnya.

Dia harus memperhatikan kondisi daerah yang dihuni masing-masing pemain. Jika ada pemain yang tinggal di daerah zona merah,

tentu Coach Yogi tidak mengizinkan pemain tersebut melakukan latihan di lapangan. Apalagi dengan dilakukan oleh banyak orang.

“Kalau berada di zona yang terbilang aman, tidak ada masalah. Saya selalu instruksikan pemain berlatih dengan bola.

Entah itu small side game, 11 lawan 11, atau main futsal. Tujuannya jelas agar pemain tidak kehilangan feeling ball,” tegas mantan Pelatih Fisik Persija Jakarta tersebut.

“Saya ingin semua pemain tidak lupa dengan situasi pertandingan. Makanya harus berlatih dengan bola,” tambah pelatih yang berdomisili di Bogor, Jawa Barat tersebut.

Mengenai waktu ideal melakukan latihan perdana, ayah satu anak tersebut mengungkapkan jika waktu ideal adalah enam minggu sebelum kompetisi.

Tapi waktu enam minggu yang disarankannya bersifat tentatf. Kalau bisa lebih cepat menggelar latihan, justru lebih bagus.

Terlebih dengan kompetisi yang hiatus lebih dari tiga bulan, membuat kondisi pemain kembali ke nol dan tidak 100 persen. 

“Idealnya enam minggu kalau dikaitkan dengan fisik. Tapi bukan hanya membangun kondisi fisik saja. Masih ada beberapa aspek lain yang harus dilakukan.

Itu waktu minimal. Sekarang tergantung manajemen saja inginnya kapan memulai latihan,” tuturnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: bali united

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago