happy-liga-1-kembali-bergulir-janji-all-out-meski-tanpa-suporter
DENPASAR – PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi merilis jadwal pekan keempat hingga ke-34 Liga 1 2020.
Berdasar jadwal Serdadu Tridatu bakal bersua PS TIRA di Stadion Sultan Agung Bantul, pada 4 Oktober mendatang.
Jadwal padat benar-benar dirasakan bukan hanya untuk Serdadu Tridatu, tetapi juga semua tim di Liga 1. Hal serupa dirasakan Il Capitano Bali United Fadil Sausu.
Bagi pemain yang sudah enam tahun berseragam Bali United ini, jadwal tidak ada masalah. Mungkin karena jarak yang ditempuh Bali United dan klub lainnya tidak terlalu jauh.
Apalagi enam tim melakukan sentralisasi di Yogyakarta. “Pemain pasti senang dengan dimulainya lagi Liga 1. Kami sudah bersiap memberikan yang terbaik untuk tim. Terimakasih PSSI dan PT LIB,” ucap Fadil Sausu.
Fadil jelas senang, namun menurutnya Bali United masih perlu bekerja keras. Ada sedikit kerugian yang dirasakan Fadil.
Mungkin keuntungan didapat oleh beberapa klub asal Pulau Jawa yang masih bermarkas di stadion mereka masing-masing.
Meskipun tanpa penonton, menurut Fadil, bermain di kandang sendiri memiliki atmosfer tersendiri.
“Kalau soal menguntungkan, pastinya tidak karena kami bermain tidak dengan dukungan suporter. Kami memakluminya karena situasi persebaran Covid-19 ini.
Mau tidak mau, kami harus menjalani dan memaklumi keadaan. Intinya kami sebagai pemain, kami harus bekerja keras untuk mendapatkan hasil maksimal untuk tim,” tuturnya.
Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…
Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…
kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.
Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024
Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…
Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…