Categories: Bali United

Ambil Lisensi Kepelatihan, Dias Angga Ungkap Alasan Ini

DENPASAR – Break kompetisi dimanfaatkan sejumlah pemain Liga 1 maupun 2 untuk mengikuti kursus kepelatihan.

Setelah beberapa waktu lalu, mantan pemain Bali United Gede “Nano” Sukadana mengikuti kursus kepelatihan di Denpasar, giliran bek Bali United Dias Angga mengambil langkah serupa.

Di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Dias Angga mengikuti kursus kepalatihan lisensi C AFC.Dias Angga tidak sendirian sebagai pesepak bola aktif yang mengikuti kursus kepelatihan.

Masih ada beberapa pemain asal Jawa Barat yang ikut dalam kursus kepelatihan kali ini. Sebut saja pemain Persija Jakarta Toni Sucipto,

pemain Muba Babel United Airlangga Sucipto, pemain Persib Bandung Dedi Kusnandar, hingga pemain Badak lampung FC Saepulloh Maulana.

Dias Angga ikut kursus pelatih bukan pertanda bakal pensiun. Apalagi usianya saat ini baru 31 tahun. Beberapa pemain yang menempati posisi bek kanan bahkan bisa bermain mendekati 40 tahun.

“Saya senang belajar. Semoga saja ilmunya bisa bermanfaat,” tutur Dias Angga, ayah dari tiga anak kembar tersebut.

Selama mengikuti kursus, Dias mengaku bukan hal mudah untuk mempelajari materi yang diberikan dua instruktur kursus kepelatihan lisensi C, Deny Syamsudin dan Kartono tersebut.

Menurut mantan bek kanan Persib Bandung itu, ada hal baru yang kini menjadi tantangan untuk lebih dipelajari. Biasanya, materi yang berupa aeori menjadi tantangan tersulit. “Iya sama (materi teori),” tutup Dias. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: bali united

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago