Categories: Bali United

Diminati Klub Belanda Hingga Australia, Melvin Bimbang dengan Liga 1

DENPASAR – Siapa pemain asing yang mau bertahan ditengah karut marut serta ketidakpastiaan kompetisi?

Jawabannya hampir tidak ada. Satu per satu pemain asing mengundurkan diri dari klub mereka masing-masing.

Bahkan, sudah ada beberapa pemain yang berlabuh ke klub luar negeri. Seperti mantan tukang gedor Bali United Sylvano Comvalius dan Arthur Chuna yang berlabuh ke klub Sliema Wanderers di Malta.

Di Persebaya, yang hampir pasti adalah David Da Silva yang memutuskan untuk meninggalkan Bajul Ijo. Masih ada tiga pemain asing lagi yang akan menyusul yaitu Makan Konate, Aryn Williams, dan Mahmoud Eid.

Di Bali United, yang sudah pasti hengkang adalah Paulo Sergio yang memillih kembali ke Portugal. Dia tampaknya sangat menikmati waktu di Negara asalnya.

Yang akan menyusul mungkin saja Brwa Nouri dan Melvin Platje. Untuk Willian Pacheco, saat ini dia sedang berada di Brasil dan menikmati waktu kompetisi yang dihentikan.

Melvin Platje dan Brwa Nouri masih berada di Bali. Dalam beberapa waktu terakhir, keduanya tampak berlibur bersama keluarga mereka masing-masing di kawasan Tabanan dan Nusa Dua.

Irfan Haarys Bachdim juga sempat terlihat saat itu. Sepertinya kedua pemain ini bimbang apakah tetap bertahan di Bali United atau memilih hengkang ke negara lain.

Kebetulan keduanya sama-sama diincar oleh klub luar negeri. Namun keduanya kompak masih tetap di Bali dan enggan untuk kembali ke Negara mereka.

Apa yang menjadi alasan Nouri dan Melvin masih bertahan di Pulau Dewata sama? Tampaknya mereka senang dengan kehidupan di Bali.

Bahkan, Melvin selama tahun ini tidak pernah kembali ke Belanda. Hanya dia satu-satunya pemain asing yang bertahan di Bali selama pandemi.

Sekarang, dia bingung dengan situasi yang terjadi. Apalagi pandemi mengubah jalan hidup masing-masing orang termasuk jalannya Liga 1.

Beberapa klub dari Belanda, Australia, dan Malaysia meminati jasanya dan dia membenarkan hal tersebut. “Apa yang terjadi sekarang di Indonesia, tidak bisa kita prediksi termasuk Liga 1,” ucap Melvin Platje.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago