Categories: Bali United

Tak Pasang Target di Piala Menpora, Bali United Fokus Liga 1 & AFC Cup

DENPASAR – Butuh waktu 370 hari untuk persepak bolaan Indonesia kembali bergulir. Kepastian itu datang setelah Menpora Zainudin Amali Kamis (18/2) lalu bertemu dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Hasilnya, izin diberikan untuk turnamen pra-musim. Ini menjadi test case dan pertimbangan pihak kepolisian, apakah akan memberikan izin untuk Liga 1 2021 atau tidak.

Piala Menpora 2021, itulah nama kompetisi pra-musim yang akan digelar pada 20 Maret – 20 April mendatang.

Ada 20 tim yang ambil bagian. 18 klub dari Liga 1 dan dua klub dari Liga 2. Pembagian grup juga sudah beredar luas di media sosial.

20 tim akan di bagi dalam empat grup. Bali United dalam dua opsi, kemungkinan masuk di grup A yang berada Kota Solo.

Bagaimana tanggapan Bali United? Sang pelatih, Stefano Teco Cugurra bersyukur dan berterima kasih karena pihak kepolisian akhirnya memberikan izin untuk menyelenggarakan kompetisi.

“Semua senang bisa kerja lagi. Dengan satu tahun tidak ada pertandingan, tentu cukup sulit,” ujar Coach Teco di Lapangan Karya Manunggal, Sidakarya.

“Terakhir kali kami main tanggal 15 Maret tahun lalu. Sekarang bulan Maret balik lagi,” tambah Coach Teco lagi.

Menurut pelatih berpaspor Brasil tersebut, Piala Menpora 2021 menjadi ajang yang bagus untuk mempersiapkan diri di AFC Cup 2021.

Baginya, turnamen pra-musim sangat penting untuk Bali United. “Sangat penting turnamen ini buat pemain punya kesempatan main lagi.

Tapi Tekanan tentu besar. Kami harus kerja keras. Kami harus perbaiki aspek fisik dan taktik,” ungkapnya.
Apakah ada target di Piala Menpora? Coach Teco masih belum memikirkannya. Pelatih kelahiran Rio De Janeiro tersebut hanya fokus untuk persiapan di AFC Cup saja. “Target persiapan kami untuk Liga 1 dan AFC Cup,” tutupnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago