Categories: Bali

Kontak Terakhir TKI Asal Ubud Lewat Video Call, Terungkap Berkat FB

RadarBali.com – Kabar meninggalnya Ni Wayan Sriani di Nigeria sudah tersebar di Banjar Bentuyung, banjar yang menjadi kediaman Sriani dan suaminya Gusti Nyoman Putra, 51.

Warga setempat tampak iba dengan kepergian Sriani yang meninggal akibat terjatuh di kamar mandi pada Jumat lalu (1/9).

Anak tiri Sriani, Gusti Ayu Putri, mengaku kontak terakhir dengan Sriani sekitar sebulan yang lalu. “Saat itu kami video call, kami bicara langsung mengenai kabar saya, ajik (suaminya, Gusti Nyoman Putra, red) dan anaknya (Gusti Ayu Vera Noviantari, red),” jelas Ayu Putri.

Saat video call, Sriani ingin pulang menemui putrinya yang duduk di bangku kelas IV SD di Ubud. “Katanya mau nunggu gaji dulu baru pulang,” jelas Ayu Putri.

Tak disangka, Ayu Putri justru mendapat kabar jika Sriani mengalami koma dan harus di rawat di RS Abuja di Nigeria.

“Saya tahunya malah dari temannya sesama tenaga kerja di Afrika. Tahunya lewat facebook, kalau ibu saya jatuh dari kamar mandi,” terangnya.

Saat itu, salah satu akun facebook bernama hampir sama dengan korban, yakni Sri Ani. Perempuan asal Semarang itu memposting ada warga Bali bernama Wayan at Ayu terjatuh di kamar mandi dan mengalami stroke.

Kiriman warga Indonesia yang sama-sama bekerja di Afrika itu pun tersebar. Sampai akhirnya, Ayu Putri melihat postingan itu.

Dalam postingan Sri Ani juga mencantumkan nomor telepon Sriani. Selama dirawat di RS Abuja, Sriani ditemani oleh temannya. Hingga akhirnya, Sriani meninggal dunia di Nigeria.

“Kami di sini langsung bingung, gimana cara memulangkan jenazah,” jelasnya. Dan akhirnya, keputusan dari keluarga, merelakan jasad Sriani dimakamkan di Nigeria melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI).

Tapi, sampai Rabu malam kemarin, pihak keluarga belum mendapat informasi pasti mengenai nasib jenazah terapis spa itu.

“Kami masih tunggu kabar dari KBRI, sampai sekarang belum ada telepon,” keluhnya. Pihak keluarganya hanya ingin tahu, apa benar Sriani sudah dikuburkan atau belum.

“Harapan memang ingin dipulangkan, tapi tidak mungkin karena tidak ada biaya. Kami cuma ingin tahu  kabar, kapan dikuburkan di sana,” pintanya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago