Categories: Bali

Anak Lahir Kembar Siam Dempet Dada dan Perut, Ini Kata Syamsudin…

RadarBali.com – Kelahiran bayi kembar siam terjadi di Kabupaten Buleleng. Dua bayi yang mengalami dempet pada bagian dada dan perut, lahir di RSUD Buleleng, sekitar pukul 17.00 Jumat (20/10) lalu.

Kedua bayi berjenis kelamin perempuan itu merupakan buah hati dari pasangan Syamsudin, 48, dan Asyini, 38, warga Banjar Dinas Alassari, Desa Pacung, Tejakula.

Syamsudin mengatakan selama ngidam, istrinya tidak pernah meminta hal yang aneh-aneh. Semua berjalan seperti orang ngidam pada umumnya.

Keluarganya juga tidak memiliki riwayat penyakit tertentu, sehingga tidak pernah mengonsumsi obat-obatan khusus dengan dosis tinggi.

Bahkan, Syamsudin benar-benar menjaga kandungan istrinya. Setiap sepuluh hari, ia mengajak istrinya ke bidan desa.

Semua ia lakukan karena usia istrinya sudah menjelang kepala empat, sehingga kondisi kehamilannya sangat rentan.

“Kami setiap sepuluh hari ke bidan, bukan sebulan sekali. Karena istri saya menginjak usia 39, jadi sudah masuk usia rentan.

Saya sarankan rutin minum vitamin. Bidan juga anjurkan begitu,” imbuh pria yang sehari-harinya menjadi pedagang itu.

Untuk memastikan kondisi kehamilan istrinya, ia pun mengajak istrinya menjalani USG di dokter spesialis kandungan.

Dia sempat melakukan dua kali USG. Masing-masing pada kehamilan usia 28 minggu, serta usia kehamilan 24 minggu.

Saat menjalani USG, dokter tidak menjelaskan secara detail kondisi anaknya. “Kami tahunya anak ini kembar, setelah kami USG dua kali di dokter.

Itu pun dokter tidak berani jelaskan detail. Hanya kembar saja. Kalau kembar siamnya, beliau tidak sebutkan,” tegas Syamsudin.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: rs buleleng

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago