Categories: Bali

Jaga Kesehatan Tahanan, Ini yang Dilakukan Polres Klungkung

RadarBali.com – Guna menjaga jiwa dan raga agar tetap sehat, para tahanan rumah tahanan (Rutan) Polres Klungkung diajak untuk berolahraga setiap hari Sabtu.

Seperti yang dilakukan para tahanan dengan mengambil lokasi di Rutan Polres Klungkung, Sabtu (21/10) kemarin.

Kemarin, sebanyak enam orang tahanan di Rutan Polres Klungkung yang kesemuanya laki-laki itu berkesempatan untuk melakukan kegiatan olahraga yang dipandu Pawas Iptu Gede Arya dan anggota Tahti.

Mengingat tempat pelaksanaan olahraga yang tidak terlalu luas, para penghuni Rutan Polres Klungkung diajak melaksanakan olahraga ringan dengan melakukan gerakan-gerakan peregangan.

Iptu Made Gede Arya menjelaskan, selain penyelidikan, para tahanan berhak atas hak mendapat pelayanan kesehatan, salah satunya adalah kegiatan berolahraga.

Penyegaran melalui olahraga ringan ini dilakukan agar kondisi tahanan tidak rentan terhadap penyakit.

“Sehingga selama dalam masa penyelidikan, mereka tetap sehat. Selama mengikuti kegiatan ini, mereka tampak sangat antusias,” katanya.

Selain untuk menjaga kesehatan, menurutnya, olahraga seperti ini penting untuk diberikan kepada para tahanan agar tidak stres.

Dengan kondisi serba keterbatasan, tentunya rasa jenuh dan mengarah ke stres tidak bisa dipungkiri. Sehingga kegiatan olahraga seperti ini setidaknya bisa sedikit menghilangkan rasa jenuh.

 “Selain kewajiban sebagai anggota Polri harus melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat,” tandasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago