Categories: Bali

Obok-Obok Warung, Puluhan Liter Arak Diamankan

RadarBali.com – Satuan Narkoba Polres Gianyar mengobok-obok pedagang minuman keras (miras) tanpa izin di wilayah hukum Gianyar.

Kegiatan itu berlangsung sejak Kamis (26/10) lalu. Hingga Jumat kemarin (27/10) ada empat pedagang miras yang diamankan dan minumannya disita polisi.

Kasatnarkoba Polres Gianyar AKP Gusti Dharmanatha menyatakan, razia miras ini digelar menjelang hari raya suci Galungan.

“Pascahari raya, kami membersihkan miras, guna menciptakan situasi kamtibmas (keamanan ketertiban masyarakat, red),” jelas Gusti Dharmanatha.

Dia menjelaskan, yang menjadi sasaran operasi adalah warung-warung yang menjual miras tanpa izin edar dan SIUP-MB.

“Dari pelaksanaan razia diamankan puluhan liter minuman keras jenis arak yg dikemas dalam botol air mineral,” jelasnya.

Warung pertama warung yang digerebek milik Gede S di Banjar Tegal Suci Kecamatan Tampaksiring. Di warung Gede S  polisi mengamankan barang bukti arak yang dikemas dalam 10 botol isian 600 mililiter (ml).

Warung kedua di Jalan Anusapati milik Putu Bud warga Lingkungan Teges Kaja, Gianyar. Di warung itu, polisi mengamankan 3,6 liter arak blue ice (campuran) yang dikemas dalam 6 botol isian 600 ml.

Warung ketiga, di Banjar Tubuh, Desa Batubulan, Kecamatan Sukawati. Warung milik Wayan AR itu polisi menyita 15 liter arak yang dikemas dalam 10 botol isian 1500 ml.

Selanjutnya, di warung keempat, polisi menyasar warung Wayan AWE di Banjar Penempahan Desa Manukaya Kecamatan Tampaksiring.

Di warung itu polisi mengamankan 3 liter arak yang dikemas dalam 5 botol isian 600 ml.Arak itu kemudian disita oleh polisi di Mapolres Gianyar.

Sedangkan untuk pedagang yang menjual miras ini diwajibkan mengikuti sidang tindak pidana ringan (Tipiring) di PN Gianyar.

Dijelaskan AKP Dharmanatha, operasi terhadap minuman keras ini akan terus dilanjutkan siang dan malam.

“Masih terus berlangsung. Kami terus mencari miras di warung-warung di seluruh wilayah Gianyar,” tukasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago