Categories: Bali

Mimih…Tujuh Anak Panti Terseret Arus Pantai Selatan, Satu Meninggal

NEGARA – Warga Jembrana heboh dengan dua kejadian orang tenggelam di dua tempat berbeda kemarin.

Tujuh orang warga lokal juga terseret arus di Pantai Melaya, salah satunya meninggal dunia. Kapolsek Melaya AKP I Ketut Narma mengatakan, peristiwa tenggelamnya tujuh orang di Pantai Melaya tersebut, terjadi sekitar pukul 16.00 wita.

Korban datang ke Pantai Keramat, Melaya, bersama 50 orang dari panti asuhan Widya Asih Banjar Melaya Krajan Desa Melaya untuk berekreasi.

Tiba di pantai, mereka bermain bola. Saat itu mereka diingatkan oleh pimpinan panti I Made Suastika Adi jangan terlalu ke tengah.

Saat itu, ombak besar beberapa orang yang menjadi korban masih dilihat mandi di pinggir sambil memegangi dua batang kayu yang berukuran sedang yang dijadikan bantuan berenang.

Namun, saat mereka semua mandi, tiba-tiba tujuh orang anak berusia belasan tahun ini terseret arus ke tengah laut. “Ombak saat kejadian cukup besar,” jelasnya.

Melihat kejadian tersebut saksi berusaha menolong korban dengan menggunakan ban seraya anak-anak yang lainnya berteriak minta tolong.

Nelayan setempat, Ahmad,42, menolong menggunakan sampan fiber Budijaya. Akhirnya, sekitar pukul 17.00 wita, tujuh orang korban dapat dievakuasi ke pinggir pantai yang selanjutnya dibawa ke Puskesmas Melaya.

Tujuh anak yang terseret arus tersebut berhasil diselamatkan. Kemudian dirujuk ke Puskesmas Melaya.

Tiga orang dirujuk ke Rumah Sakit Umum (RSU) Negara. Salah satu orang korban yang dibawa ke Puskesmas Melaya meninggal dunia atas nama Tia Amanda, 12, asal Sulawesi yang tercatat sebagai pelajar salah satu SMP di Melaya.

Korban selamat di rujuk ke RSU Negara antara lain Cristian Suryadana Putra, 13;  Yesika, 13 dan Yolanda, 15.

Kemudian korban yang dirawat di Puskesmas Melaya atas nama Masnu, 14; Dodi Abdi, 14 dan I Gede Boni Saputra, 14. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago