Categories: Bali

Libur 2 Minggu, Disidak, Guru Malah Temukan Banyak Rumah Siswa Kosong

NEGARA– Surat Edaran pemerintah untuk mengantisipasi penularan covid 19 dengan meniadakan kegiatan belajar bagi peserta didik dan membebankan siswa untuk belajar di rumah ternyata tak berjalan maksimal.

Bahkan, meski ada imbauan agar pentingnya peran dan pengawasan orang tua untuk memantau anaknya selama masa belajar dirumah. Namun tidak sedikit justru malah disalahgunakan.

Banyak siswa dan orang tua maupun keluarga yang justru memanfaatkan “libur” ini bukan dipakai untuk belajar di rumah. Namun siswa justru banyak yang tidak belajar di rumah dan menggunakan masa belajar di rumah ini dengan main, berlibur bersama keluarga.

Dugaan penyalahgunaan masa belajar di rumah itu terungkap saat pihak sekolah melalui guru melakukan kunjungan atau inspeksi mendadak (sidak) ke rumah-rumah siswa.

Dari informasi yang diterima Jawa Pos Radar Bali, banyak guru menemukan rumah siswanya dalam keadaan kosong.

“Kenyataannya, setiap mendatangi rumah siswa, kami selalu temukan rumah dalam keadaan kosong. Siswa tidak ada belajar di rumah, semua main,” kata salah seorang guru, Jumat (20/3).

Bahkan senada dengan guru, kondisi ini juga dibenarkan salah satu komite sekolah.

Sementara itu, terkait terkait temuan banyaknya siswa yang tidak belajar di rumah, Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Jembrana I Nyoman Wenten mengatakan, pihaknya sudah melakukan monitoring ke sekolah-sekolah untuk memastikan tugas yang diberikan pada siswa yang saat ini belajar di rumah.

Menurutnya, sekolah harus melaporkan pada dinas, karena bukan libur tapi jam kerja.

Meski saat ini pihaknya belum menerima laporan mengenai siswa yang tidak belajar di rumah.

Namun, selaku Kadisdikpora, pihaknya mengimbau kepada orang tua agar mengawasi anaknya.

Menurutnya, peran orang tua sangat penting dalam menjalankan edaran mengenai belajar di rumah ini.

“Sekolah sudah kami minta untuk buat edaran pada orang tua siswa agar orang tua juga mengawasi anak-anaknya sesuai edaran,” tukasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago