Categories: Bali

Komplikasi Jantung, Satu Pasien Positif Covid-19 di Jembrana Meninggal

NEGARA — Satu orang pasien terkonfirmasi positif Covid-19 meninggal dalam perawatan di ruang isolasi RSU Negara, Rabu (13/1) malam lalu. Pasien umur 57 tahun asal Kelurahan Lelateng meninggal dengan komplikasi penyakit jantung dan paru-paru.

Plt. Direktur RSU Negara I Gusti Bagus Ketut Oka Parwata mengatakan, pasien masuk IGD RSU Negara Selasa (12/1). Pasien kemudian dirawat dalam ruang isolasi dan menjalani uji swab, hasilnya terkonfirmasi positif Covid-19. 

Namun setelah menjalani perawatan intensif, pasien meninggal pada Rabu malam sekitar pukul 19.40 wita.

Karena hasil swab positif, jenazah pasien sudah ditangani sesuai dengan standar penanganan pasien terkonfirmasi positif Covid-19. 

“Jenazah sudah dikubur dengan standar penanganan jenazah Covid-19,” terangnya.

Pejabat yang menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan Jembrana ini menambahkan, selain terkonfirmasi positif Covid-19, pasien meninggal dengan penyakit bawaan jantung dan paru. 

“Ada komorbit (penyakit bawaan),” terangnya.

Selain pasien terkonfirmasi positif, pada hari yang sama seorang pasien suspect juga meninggal. Pasien sudah menjalani pengambilan swab, namun hasilnya masih belum keluar. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago