Categories: Bali

Kedepankan Edukasi Cegah Covid di Buleleng, Polisi Bagi-bagi Masker

SINGARAJA – Polisi melakukan aksi bagi-bagi masker. Aksi itu diharapkan bisa menekan laju pertumbuhan kasus covid-19 di Kabupaten Buleleng.

Aksi tersebut dipusatkan di beberapa kawasan, yang mengalami lonjakan kasus covid-19. Total ada 200 lembar masker yang dibagikan pada Selasa (2/2) pagi.

Masker itu dibagikan di wilayah Kelurahan Seririt dan Desa Pengastulan di Kecamatan Seririt, serta Desa Munduk dan Desa Tigawasa di Kecamatan Banjar.

Polisi sengaja membagikan masker di wilayah tersebut, sebab terjadi peningkatan kasus. Berdasarkan evaluasi satgas, di wilayah tersebut muncul klaster keluarga.

Di Desa Munduk bahkan muncul klaster rumah ibadah, yang menyebabkan puluhan jemaat harus menjalani masa karantina hingga beberapa hari mendatang.

Kapolres Buleleng AKBP I Made Sinar Subawa mengatakan, aksi itu sengaja dilakukan untuk mengingatkan kembali masyarakat dalam penerapan protokol kesehatan.

AKBP Sinar Subawa menilai penerapan protokol kesehatan bisa menjadi kunci untuk mengakhiri masa pandemi.

“Kalau protokol kesehatan diterapkan dengan baik, saya yakin kasus akan turun. Sehingga pandemi juga akan berakhir. Kalau pandemi berakhir, mudah-mudahan ekonomi dapat kembali tumbuh,” kata AKBP Sinar Subawa.

Selain melakukan pembagian masker, aparat kepolisian juga terus melakukan sosialisasi penerapan protokol kesehatan.

Yakni mengenakan masker, mencuci tangan dengan sabun saat air mengalir, menjaga jarak saat berinteraksi, menjauhi kerumunan, serta mengurangi mobilitas bila tidak perlu

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago