Categories: Denpasar & Badung

Gempa 4,9 SR Guncang Bali, BPBD: Perayaan Galungan Aman Tak Terganggu

DENPASAR – Gempa bumi yang terjadi Rabu (24/7) sekitar pukul 09.29 lewat 13 detik pagi dengan magnitido 4, 9 SR dan dimutakhirkan menjadi 4,6 SR sempat membuat masyarakat Bali kaget.

Apalagi gempa ini terjadi saat hari raya Galungan. Terkait gempa tersebut, hingga saat ini, pihak BPBD Provinsi Bali belum menerima laporan kerusakan bangunan ataupun jatuh korban manusia. 

“Sampai saat ini belum ada laporan kerusakan. Kami BPBD sedang melakukan assesment ke semua daerah (kabupaten kota se-Bali) untuk memastikan kondisi di masyarakat

terkait dampak gempa yang baru saja terjadi,” terang Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali, I Made Rentin, Rabu (24/7) siang.

Menurutnya, dari laporan sementara yang diterima via radio komunikasi, Bali dalam kondisi aman terkendali.

Kegiatan masyarakat yang melakukan aktivitas persembahyangan Hari Raya Suci Galungan pun tetap berjalan lancar. 

Demikian juga dengan aktivitas wisatawan terpantau ramai lancar. Aktivitas operasional bandara juga tetap normal. 

“Kami BPBD Provinsi Bali mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap tenang jangan resah apalagi panik.

Ikuti arahan petugas dan hanya percaya dengan informasi resmi yang dikeluarkan oleh lembaga pemerintah dalam hal ini BPBD dengan BMKG, mengingat banyaknya informasi hoax,” tambahnya.

Lanjut dia, BPBD Provinsi Bali, Kabupaten/Kota se-Bali selalu stand by dan siap siaga dengan personil lengkap didukung sarana prasarana untuk melakukan penanganan jika terjadi bencana.

Masyarakat yang membutuhkan pelayanan kegawatdaruratan agar menghubungi call center Pusdalops BPBD Provinsi Bali di nomor 0361-251177.

“BPBD Provinsi Bali selalu siap-siaga dengan rumus 247, artinya 24 jam dalam sehari dan 7 hari dalam seminggu selalu melayani dan atensi serta siap siaga antisipasi segala

kemungkinan bencana. BPBD tidak pernah libur melayani bidang penanggulangan bencana termasuk kegawatdaruratan,” tandasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago