Categories: Denpasar & Badung

GOOD NEWS! Badung Berencana Naikkan Honor Tambahan Guru Swasta

MANGUPURA – Pemerintah Kabupaten Badung menaikkan honor tambahan untuk guru Non PNS Sekolah swasta di Badung.

Tahun 2018 lalu guru swasta dibantu 300 ribu per bulan dan kini meningkat lagi Rp 300 ribu.

Jadi, guru non PNS sekolah swasta mendapat honor tambahan di luar gaji yayasan sekolah Rp 600 ribu per bulan yang diambil dari APBD Badung.

Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olah Raga (Disdikpora) Badung I Ketut Widia Astika mengakui untuk honor tambahan bagi guru non PNS sekolah swasta tahun ini dinaikkan.

Guru swasta yang diberikan bantuan mulai dari guru TK, SD dan juga SMP Swasta.  “Ya, honor guru non PNS dinaikkan total mereka mendapat Rp 600 ribu, di luar gaji mereka dari yayasan sekolah, ” jelas Widia Astika.

Pihaknya menginginkan untuk membantu sebanyak-banyaknya untuk kesejahteraan guru tetapi tetap juga melihat kondisi keuangan daerah.

“Kami menginginkan guru itu sejahtera karena kondisi guru swasta di Badung sangat bervariasi, ” jelasnya.

Lebih lanjut, total guru Non PNS di sekolah swasta di Badung ada sekitar  3000-an guru yang menyebar di seluruh wilayah Badung.

Sementara mengenai jumlah sekolah untuk TK swasta di Badung ada 228 sekolah, SD swasta ada 35 sekolah, SMP swasta ada 39 sekolah.

“Kalau dari hitung-hitungan, itu guru SD swasta yang banyak, ” ungkapnya. Sementara untuk guru non PNS sekolah negeri itu digaji melalui APBD Badung. 

Honor guru kontrak di sekolah negeri itu Rp 125 ribu per jam. “Ya, kalau untuk guru non PNS di sekolah negeri itu sudah digaji melalui APBD,” pungkasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

6 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago