Categories: Ekonomi

Tunggak Pajak, Terancam Disita, Ini Respons The Tanjung Benoa Beach

RadarBali.com – Corporate Secretary The Tanjung Benoa Beach Resort Jalan Pratama, Kuta Selatan I Gusti Ayu Susilawati mewakili manajemen menyatakan akan menindaklanjuti tunggakan pajak yang belum disetorkan ke Bapenda Badung.

Namun, pihak manajemen meminta kelonggaran lantaran semua transaksi disetorkan ke manajemen pusat.

“Kami akan menyampaikan ke manajemen prihal ini. Sebisa mungkin kami akan segera melunasi piutang itu,” tutur Ayu Susilawati.

Ketua Komisi III DPRD Badung Putu Alit Yandinata menegaskan, apa yang sudah dilakukan Bapenda Badung itu sesuai standar operasional prosedur (SOP).

Karena ini bagian dari niat baik Pemkab Badung. Padahal, uang  PHR yang ditagih itu adalah titipkan dari masyarakat pengunjung hotel.

Karena dalam hal ini manajemen hotel itu hanya sifatnya mengumpulkan, sedangkan pengunjung hotel menyetor kepada pemerintah melalui pembayaran pajak yang dititipkan ke manajemen hotel. 

“Pertanyaannya  di sini sebenarnya tidak ada utang piutang karena uang itu bukan milik hotel tapi uang itu pure milik Pemkab Badung.

Lalu kenapa uang PHR itu menjadi hutang tunggakan?” tanya politisi PDI Perjuangan asal Abiansemal ini.

Lebih lanjut, ia menduga manajemen hotel ini memainkan uang PHR  masyarakat pengunjung  yang di titip melalui hotel tersebut.

Karena mereka tidak menyetorkan uang tersebut ke Pemkab Badung melalui Bapenda Badung. “ Dia (manajemen)  ada indikasi “penggelapan”

dalam hal ini kita tidak melihat posisi owner, tapi manajemen.  Ini tanggung jawab manajemen, ” tegasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago