Categories: Ekonomi

All New Honda PCX Makin Mewah, Banyak Fitur Menarik

DENPASAR- Kenyamanan berkendara yang menyenangkan dapat dirasakan konsumen Honda dari generasi terbaru All New Honda PCX melalui penyematan fitur baru yakni Anti-Lock Braking System (ABS) untuk menunjang keselamatan berkendara di tipe ABS.

 Desain velg baru, dan ban yang lebih lebar, yaitu depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14. Wheelbase yang lebih pendek dengan ukuran 1.313mm mempermudah pengendalian bagi pengendara.

Lampu LED di semua sistem pencahayaan membuat All New Honda PCX tampak makin mewah.

 Menurut Anton Prihatno, Technical Service Manager Astra Motor Bali, mesin All New Honda PCX berbeda dengan yang lainnya. Semua dikembangkan sehingga menjadi lebih baik dari sebelumnya.

“PCX hadir dengan enhanced Smart Power (eSP) teknologi minim gesekan dan efisiensi pendinginan mesin, serta transmisi yang menghadirkan performa mesin terbaik pada model ini,” tutur Anton.

Pada sisi kenyamanan, model ini telah dilengkapi DC socket untuk power charger yang disematkan pada konsol box sisi depan, dan sistem pengereman combi brake hidrolis dengan 3 piston caliper untuk tipe CBS yang memberikan kestabilan saat pengereman.

“Skutik premium ini juga tercatat sebagai pelopor penggunaan lampu hazard di segmen skutik premium di Indonesia,” imbuh Anton.

Sementara Pada fitur fungsional, All New Honda PCX memiliki kapasitas tanki BBM terbesar di kelasnya yaitu 8 liter dan fitur praktis berupa tombol pembuka tangki dan jok yang terintegrasi dengan kunci kontak.

 Model ini juga dilengkapi seat stopper yang menahan posisi jok agar tidak tertutup saat sedang menyimpan atau mengeluarkan barang.

Suspensi ganda yang nyaman di belakang menghadirkan sensasi berkendara sempurna dengan posisi berkendara yang memanjakan.

Untuk memperkuat tampilan mewah dan elegan All New Honda PCX, dihadirkan Honda Genuine Accesoris (HGA) berupa High Windscreen, Garnish Headlight, Garnish Fuel Cover, Garnish Taillight, End Cap Muffler, dan Panel Step Floor yang dipasarkan dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) mulai Rp 120.000 hingga Rp 600.000.

 Sementara itu, untuk mendukung penggemar All New Honda PCX tampil semakin fashionable, Astra Motor Bali menyiapkan Honda apparel berupa Honda Luxury Helmet dengan pilihan warna white, red doff, dan silver seharga Rp 330.000.

Selain itu, Astra Motor Bali juga menghadirkan Bikers Leather Jacket berwarna hitam seharga Rp 385.000.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago