Categories: Events

Good Things, Good Zetizen

RadarBali.com – YUHUU, sobat Z Bali! Nggak terasa masa kompetisi National Challenge Go To New Zealand udah memasuki bulan ketiga ya.

Wah, berarti tinggal sebulan lagi dong batas waktu submit fotonya? Pastikan sobat Z Bali nggak ketinggalan kompetisi nasional yang satu ini ya! Reward-nya bisa membawa kalian terbang ke New Zealand loh!

Buat yang masih nggak kebayang kompetisinya seperti apa, sekarang bisa simak baik-baik ya. Kompetisi National Challenge ini hanya memerlukan foto kegiatan atau aksi kalian yang bersifat positif.

So, buat kalian yang aktif berkegiatan sosial, peduli lingkungan atau kesehatan masyarakat, cocok banget buat ikutan National Challenge. Daripada foto-fotonya hanya dipendam di gadget atau harddisk toh?

Oh iya, sebelum ikutan National Challenge, tentunya kalian wajib jadi member di zetizen.com. Jangan lupa untuk verifikasi e-mail ya! Kemudian, jika sudah terverifikasi, kumpulin deh poinnya.

Buat ikutan National Challenge poin minimalnya adalah 50 poin. Waduh, apakah susah dapatkan poinnya? Nggak kok, gampang banget! Sudah sign-up dan terverifikasi saja dapat 20 poin.

Untuk mendapatkan poin lagi, bisa dengan mengisi “Polls”, submit Weekly Challenge, atau komentar di artikel-artikel yang ada di zetizen.com. Tadaaa, udah deh bisa ikutan National Challenge!

Nah, untuk tahapan kompetisinya sendiri nanti akan ada seleksi lokalnya dulu. Dari seleksi lokal tersebut akan terpilih 5 orang perwakilan masing-masing provinsi yang akan mengikuti seleksi tahap akhir di Surabaya.

Kelima orang itu lebih lumrah disebut sebagai 5 Alpha Zetizen dengan aksi yang paling rutin dan memiliki dampak bagi lingkungan.

Selama di Surabaya, 5 Alpha Zetizen ini akan bertemu dengan anak-anak terpilih lainnya dari 34 provinsi lain. Pertemuan inilah yang dinamakan Zetizen Summit.

Jadi, selama 3 hari disana, mereka akan diuji lagi aksinya, kekompakan timnya, dan leadership juga. Dari tahap ini, akan terpilih satu anak dari masing-masing provinsi yang akan berangkat ke New Zealand untuk belajar, bermain, dan berpetualang!

Berhubung tahun ini merupakan perhelatan yang kedua kalinya untuk National Challenge, tentunya dari Bali juga nggak ketinggalan ngirim perwakilannya tahun lalu dong!

Para Alpha Zetizen Bali 2016 ada Patricia Cornelia Fei Goeyardi, I Wayan Sukarmen, Gede Andika Wirateja, Kade Alit Puji Rahayu, dan Luh Putu Budiarti. Nah, yang berhasil berangkat ke New Zealand dan menjadi Alpha Zetizen of the Year Bali adalah Patricia! Congratulation!!

Hmm, memang seperti apa sih aksi yang mereka lakukan sampai bisa lolos ke Surabaya? Yuk, kita flashback sedikit soal aksi mereka!

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago