Categories: Events

Gelar KMD Saka Bakti Husada, Ini Target Dinkes Provinsi Bali…

DENPASAR – Satuan Karya Bakti Husada Gerakan Pramuka Bali, mengadakan Kursus Mahir Dasar (KMD) Saka Bakti Husada (SBH) Gerakan Pramuka Bali 2019, Senin (1/7). 

KMD ini selama 6 hari. Mulai Senin (1/7) hingga Sabtu (6/7) di Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP)  Provinsi Bali. 

Diikuti 50 orang peserta (anggota SBH, Kwarcab Pramuka se-Bali, anggota SBH di puskesmas, anggota Kwarda, SBH Poltekes Denpasar, Saka Gerakan Pramuka Bali, Saka Bakti Husada Provinsi Bali, hingga akademisi).

’’Tujuannya, meningkatkan pengetahuan, ketrampilan anggota Pramuka tingkat daerah maupun cabang  di bidang kepramukaan,’’ kata ketua panitia, Pimpinan Saka Bakti Husada Provinsi Bali Dian Nardiani, kemarin (1/7).

Tema yang diusungnya; Membentuk Karakter Generasi Milenial untuk Wujudkan Pembangunan Kesehatan Semesta dan Berencana.  

Menurutnya, KMD Saka Bakti Husada ini merupakan proses kegiatan pembinaan untuk membentuk watak, karakter anggota Saka Bakti Husada melalui pendidikan dan ketrampilan.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk menjalin rasa persaudaraan, koordinasi, dan kerja sama antaranggota, melalui  kreativitas  dan  inovatif  anggota Saka Bakti Husada.

’’Melalui kegiatan KMD  ini, diharapkan anggota  SBH mempunyai wawasan pengetahuan, pengalaman dan ketrampilan dalam bidang kesehatan,’’ harapnya.

Kegiatan  KMD Saka Bakti Husada ini dilaksanakan dengan metode ceramah, tanya jawab, dan pemberdayaan peserta KMD melalui kegiatan aplikatif atau praktik lapangan.

Kegiatan KMD SBH 2019 ini dibiayai dari dana DPA APBD  Kegiatan  Pengembangan Promosi Kesehatan dan Penggerakkan Masyarakat Hidup Sehat,  Program Pembinaan Kesehatan Masyarakat  Kesehatan Provinsi Bali Tahun Anggaran 2019.

Ketua Majelis Pembimbing Satuan Karya Gerakan Pramuka Bali Saka Bakti Husada yang juga Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Provinsi Bali dr. Ketut Suarjaya, MPPM

melalui dr I Gusti Lanang Jelantik (Wakabinamuda Kwarda Bali) mengatakan, salah satu tujuan Pramuka, mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang optimal, sehat jasmani dan rohani. 

’’Pentingnya peran Saka Bakti Husada sebagai wadah  atau agen dalam  upaya  perubahan perilaku masyarakat.

Anggota Saka Bakti Husada dituntut  menjadi pelopor kesehatan dimulai dari diri sendiri, keluarga, maupun masyarakat,’’ harapnya.

Anggota  Pramuka Saka Bakti Husada  dibina dan dilatih, sehingga mampu  berkontribusi  nyata  dalam pembangunan di bidang kesehatan. 

Hal ini sebagai wujud kelompok kaum muda yang peduli dengan kesehatan. ’’Pembangunan kesehatan sebagai dasar fundamental untuk mewujudkan  derajat  kesehatan  masyarakat.

Sehingga nantinya  dapat menuju Bali Era Baru melalui Pola Pembangunan Semesta dan Berencana,’’ pungkasnya. (rba/djo)

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: dinkes bali

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

1 minggu ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago