Categories: Hukum & kriminal

Kabur, Sembunyi di Bali 4 Tahun, Buron Polisi Timor Leste Dideportasi

RadarBali.com – Buronan polisi Timor Leste bernama Frans Xavier Sousa Gama, 38, akhirnya diserahterimakan oleh Polda Bali ke Kepolisian Timor Leste, Kamis (2/10) siang.

Xavier ditangkap Tim gabungan Mabes Polri bersama Polda Bali, di kosan kekasihnya, di Jalan Tukad Badung XVI Renon, Denpasar, Jumat (27/10) lalu sekitar pukul 01.30 Wita.

Wakil Direktur Narkoba Polda Bali AKBP Sudjarwoko mengatakan, Ditresnarkoba Polda Bali melakukan penyerahan buron

kasus narkoba yang kabur dari lapas terbesar di Timor Leste pasca kerusuhan November 2013 lalu setelah sembunyi di Bali selama 4 tahun.

“Kami hari ini membuat serah terima napi ini kepada kepolisian Timor Leste yang diwakili oleh Kepala Intelejen Kepolisian Timor Leste Superintendente Chefe Jose Maria Neto Moc.

Rencananya, Jumat (3/11) besok di bawa ke Timor Leste menggunakan pesawat Lion,” ujar AKBP Sudjarwoko, Kamis siang.

Untuk diketahui, penangkapan terhadap tersangka kasus narkoba ini hasil koordinasi antara kepolisian Timor Leste bersama Mabes Polri.

Xavier akhirnya ditangkap di kosan sang pacar yang bekerja sebagai mami di salah satu tempat karaoke di Bali.

Dari hasil pengembangan, diketahui jika narapidana kasus narkoba 10 tahun penjara Becora, Timor Leste kabur saat kerusuhan di dalam lapas di negaranya.

Memanfaatkan kesempatan itu, ia dia masuk ke Indonesia pada November 2013. Tersangka masuk ke Indonesia melalui perbatasan Atambua menggunakan taxi. 

Setelah lolos, Xavier kemudian melanjutkan perjalanan ke Bali.  Seorang rekannya Alcino ditangkap lebih dulu di Kupang pada 2014 lalu.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak
Tags: polda bali

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

3 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago