Categories: Hukum & kriminal

Terungkap! Sebelum Tembak Kepala Hingga Tewas, Ronal Sempat Berobat

DENPASAR – Suasana duka terasa di kediaman Ronal Praster, 82 bule Jerman yang tewas setelah menembak kepalanya sendiri dengan pistol, Kamis (29/11) malam.

Di rumah yang terletak di Jalan Sekuta, Nomor 114, Sanur, Denpasar Selatan, tampak, keluarga dan kerabat korban berkumpul, termasuk istri dan anak korban. 

Ditemui di lokasi, istri korban, Ni Wayan Beji Astuti, menuturkan kronologis kejadian saat suaminya meninggal dengan cara tragis.

Menurutnya, insiden yang merengut nyawa suaminya terjadi sekitar pukul 21.00. Sebelum kejadian, korban baru saja pulang berobat dari rumah sakit.

“Sorenya dia (korban) baru saja dari rumah sakit. Dan malamnya seperti biasa, makan, minum obat dan nonton TV,” kata Beji Astuti, Jumat (30/11) siang.

Saat kejadian itu, istri korban mengaku sedang berada di dalam kamar sebelah kamar korban yang menjadi tempat kejadian nahas itu.

Sekitar pukul 21.00, Beji Astuti mengaku memiliki firasat tidak enak. Kemudian, dia membuka pintu kamar korban dan menemukan korban sudah bersimbah darah. 

“Saat itu saya sedang dengar musik dari radio di kamar sebelah. Lalu saya memiliki firasat tidak enak. Saya buka pintu kamar bapak (korban) dan ditemukan dalam kondisi seperti itu,” terang wanita 53 tahun ini.

Saat kejadian itu, Beji Astuti mengaku hanya berdua dengan pembantu. Setelah temuannya itu, istri korban kemudian menelpon anaknya yang saat itu sedang berada di toko roti untuk pulang.

Kemudian pihak keluarga melaporkan kejadian ini ke polisi. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago