Categories: Hukum & kriminal

Jadi TSK, Gaji Gita di Dewan Klungkung Utuh, PAW Tunggu Sikap Partai

SEMARAPURA – Meski anggota DPRD Klungkung dari fraksi Partai Golkar, I Gede Gita Gunawan telah ditetapkan sebagai tersangka

dan ditahan atas kasus dugaan korupsi proyek instalasi biogas di Kecamatan Nusa Penida, gajinya sebagai anggota dewan masih diterimanya secara penuh.

Meski Gita tidak melakukan kewajibannya sebagai anggota dewan karena harus terkurung dalam jeruji besi, ia tetap menerima puluhan juta rupiah ke kantongnya pribadinya.

Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Klungkung Wayan Sudiarta saat ditemui di ruangannya, kemarin (12/12) mengungkapkan, meski Gita telah ditahan,

namun hingga saat ini status Gita masih tersangka sehingga haknya atas gaji sebagai anggota dewan masih diterima secara penuh.

Termasuk juga tunjangan yang menjadi satu-kesatuan di dalam gaji, juga masih diterimanya. “Tunjangan keluarga, jabatan, beras, perumahan, transportasi dan lainnya, masih tetap diberikan,” ujar Sudiarta.

Setelah ditetapkan sebagai terdakwa dan SK Gubernur Bali berkaitan dengan pemberhentian sementara turun, barulah hak-hak Gita sebagai anggota dewan akan dipangkas.

Sehingga jika biasanya Gita menerima lebih dari Rp 42 juta per bulan, maka Gita akan menerima gaji sekitar Rp 2 juta saja setelah ditetapkan sebagai terdakwa dan SK Gubernur Bali itu turun.

“Karena setelah pemberhentian sementara itu, Gita hanya menerima uang representasi, tunjangan keluarga, dan tunjangan beras saja.

Itu berdasar Peraturan DPRD Kabupaten Klungkung Nomor 1 Tahun 2018 tentang Tata Tertib dan Kode Etik,” jelasnya.

Berkaitan dengan pergantian antar waktu (PAW), dijelaskannya jika hal itu sepenuhnya wewenang partai. Jika partai menghendaki hal itu, pihaknya mengaku siap untuk memprosesnya.

“Sampai sekarang tidak ada komunikasi berkaitan dengan PAW oleh pihak partai,” tandasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Artis dan Pejabat yang Bercerai di Tahun 2025, Dari Raisa hingga Ridwan Kamil

Tahun 2025 merupakan tahun yang malang atau kelabu bagi sejumlah pasangan selebriti.

4 hari ago

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

10 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago