Categories: Hukum & kriminal

Perampok Didor, Sebagian Masih Buron, Operasional Kembali Normal

DENPASAR – Tim gabungan akhirnya sukses menangkap tiga pelaku perampok money changer (MC) BMC milik PT Bali Maspintjinra di Jalan Pratama Nomor 36 XY, Kelurahan Benoa, Kuta Selatan.

Satu pelaku tewas didor aparat kepolisian. Perampok tewas itu diketahui bernama Alexsei Karotkikh, 44. Sementara dua lainnya ditangkap hidup-hidup.

Masing-masing Georgii Zhukov, 40, dan Robert Haupt, 42. Sementara sisanya masih buron dan dalam tahap pengejaran aparat kepolisian.

Setelah insiden berlalu, MC BMC akhirnya beroperasi kembali dengan normal, Kamis (21/3) pagi. “Setelah kejadian, kami memang tutup selama satu setengah hari. Tapi, kini secara operasional sudah buka kembali,” ujar HRD money changer BMC, Arif, Kamis (21/3) siang.

Kepada Jawa Pos Radar Bali, Arif mengaku situasi sudah normal kembali. Sejumlah tamu dan juga langganan perusahaan kembali berkunjung.

Pantauan Jawa Pos Radar Bali di tempat kejadian perkara (TKP), sejumlah tamu silih berganti berdatangan untuk menukarkan uang mereka.

Yang menarik, pascakejadian, pihak perusahaan mengaku akan melakukan pengamanan yang lebih ekstra lagi.

“Oh tentu lebih ekstra lagi. Pengamanan akan lebih diperketat, meski sebelumnya sudah diperketat,” ujarnya.

Namun, Arif sendiri enggan mau membeberkan akan ada penambahan personil penjagaan atau tidak. Arif menambahkan, setelah insiden ini, perusahaan akan menggelar upacara secara Hindu.

“Ya nanti kami akan lakukan itu. Pasti nanti kami gelar upacara sebagaimana mestinya,” paparnya. Tak lupa, Arif mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian karena dengan begitu cepat mengungkap kasus yang menimpa di perusahaan tempat dia bekerja.

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago