Categories: Hukum & kriminal

Ditinggal Berangkat Kerja, Rumah Terbakar, Sudiarta Rugi Rp 100 Juta

KINTAMANI– Rumah milik Nengah Sudiarta, 50, di Banjar Buju, Desa/Kecamatan Kintamani dilalap si jago merah pada Minggu (18/8) pukul 13.00.

Kebakaran terjadi saat para penghuni rumah sedang pergi bekerja. Warga pun telah berupaya memadamkan si jago merah.

Menurut Kasubag Humas Polres Bangli, AKP Sulhadi, kasus kebakaran tersebut telah mendapat perhatian dari kepolisian.

“Minggu pagi, sekitar pukul 09.00, pemilik rumah meninggalkan rumah untuk mengirim pasir ke Tabanan,” ujar Sulhadi, kemarin.

Sedangkan, istri korban, Ni Ketut Simpen, 49, juga pergi bekerja mengepak jeruk di pasar Tenten Kintamani.

“Kemudian pukul 13.00 istri korban ditelephone oleh saksi Jro Mangku Kandya. Memberitahukan bahwa rumah korban terbakar,” ujarnya.

Selanjutnya istri korban bersama-sama dengan warga memadamkan api. “Sekitar pukul 14.00, api berhasil dipadamkan,” ujarnya.

Namun, bangunan rumah permanen beserta isinya ludes terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

“Akibat dari kejadian tersebut, korban mengalami kerugian kurang lebih Rp 100 juta,” jelasnya. Memperoleh informasi tersebut, kepolisian mengambil tindakan.

Dikomando oleh Pawas Polsek Kintamani, Iptu Nengah Subrata menuju lokasi kejadian. “Petugas melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara, red),” jelasnya.

AKP Sulhadi menambahkan, saat ini kejadian tersebut ditangani oleh Polsek Kintamani. Petugas juga membentangkan garis polisi berwarna kuning. “Untuk motif (kejadian, red) masih didalami,” pungkasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago