Categories: Hukum & kriminal

Ugal-ugalan, Picu Tabrakan Beruntun, Bule Amrik Babak Belur Dimassa

DENPASAR – Aksi ugal-ugalan bak film laga dilakukan seorang warga negara asing (WNA) asal Amerika Serikat bernama Ryan Mattew.

Mengendarai mobil Mitsubishi DK 1422 FAE pria kelahiran 3 Mei 1971 itu menabrak lebih dari sepuluh orang.

Aksi ugal-ugalan itu dilakukannya di Jalan Raya Uluwatu  depan kantor BCA dan depan kantor Koperasi Subakti Ungasan, Kuta Selatan, Badung, Rabu (8/1) sekitar pukul 23.30 Wita.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun beberapa warga dan pengendara lainnya mengalami cedera dan juga kerusakan sepeda motor.

Berdasar informasi, kejadian bermula saat pelaku mengendarai mobilnya dari utara ke selatan. Di depannya sebuah sepeda motor DK 2294 FAE yang dikendarai oleh Ketut Margiana dan membonceng Kadek Parwata bergerak di depannya.

Tiba-tiba, mobil berwarna putih yang dikendarai pelaku menabrak sepeda motor tersebut dengan cukup keras.

 Akibatnya pengendara mktor dan penumpangnya jatuh dan mengalami cedera. Tabrakan itu terjadi di depan kantor bank BCA

“Bukannya berhenti, mobil itu terus melaju kencang ke arah selatan,” terang Kasubag Humas Polresta Denpasar, Iptu Muh Nurul Yaqin, Kamis (9/1).

Berjarak 3 km dari lokasi pertama, pelaku kemudian menabrak sepeda motor lain bernomor polisi DK 6572 FX yang dilendarai oleh Putu Dian Pranata yang saat itu bergerak dari arah yang sama.

Lantaran mobil yang dikendarai pelaku tidak kunjung berhenti, warga pun berusaha mengejar. Pelaku tetap tancap gas.

Hingga akhirnya, di depan BPG jalan Uluwatu, pelaku mengentikan laju mobilnya. Tak ayal, warga yang sudah mengejar pelaku pun langsung melampiaskan amarahnya.

Pelaku dihajar hingga babak belur. Bahkan dalam beberapa video yang beredar, pelaku dihajar hingga wajah dan tubuhnya berlumuran darah.

Selain itu mobil yang dikendarainya juga mengalami kerusakan akibat tabrakan tersebut. Sejurus kemudian, pihak kepolisian yang tiba di lokasi kejadian langsung mengamankan pelaku.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago