Categories: Hukum & kriminal

Selang Gas Bocor, Sekeluarga Terluka Parah Tersambar Api

NEGARA– Musibah menimpa satu keluarga, Kamis petang (26/3).

Diduga dipicu tabung gas dan selang bocor, tiga orang yang masih satu keluarga di  Banjar Baler Setra, Desa Medewi, Kecamatan Pekutatan, Jembrana mengalami luka parah.

Ketiga orang yang masih memiliki hubungan bapak dan anak itu mengalami luka bakar cukup parah akibat tersambar api.

Ketiganya adalah Gusti Komang Gindia, 66 , Gusti Komang Adi Putra, 37, dan Kadek Meki Aditia Putra, 7.

Informasi yang dihimpun Jawa Pos Radar Bali, Jumat (27/3), musibah yang menimpa ketiga korban berawal saat korban Gindia dan Adi putra hendak memperbaiki tabung gas elpiji yang diduga bocor dengan membawa ke kamar mandi untuk direndam.

Setelah merendam tabung, korban Adi Putra mengambil tabung gas baru untuk dipasang pada regulator namun tetap saja  bocor.

Belum sempat menyalakan kompor, tiba-tiba api menyambar keduanya.  Api juga menyambar Kadek Meki Aditia Putra, 7, yang berada di lokasi kejadian.

“Api diperkirakan dari tungku dapur yang terletak tidak jauh dari tempat memperbaiki gas. Ketiganya mengalami luka bakar dan dilarikan ke rumah sakit (RSU) Negara,” kata Kasatreskrim Polres Jembrana AKP Yogie Pramagita.

Selain itu, berdasarkan hasil oleh tempat kejadian perkara (TKP), kejadian tersebut berada di teras dapur. 

Diduga tabung dan selang sama-sama dalam kondisi bocor. Selain itu juga, ditemukan tungku api berjarak 5 meter yang masih ada bara api.

“Diduga api yang menyambar adalah gas yang bocor dan tersulut api pada tungku kompor,” tukasnya. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago