Categories: Hukum & kriminal

Berhari-hari Jualan di Badan Jalan,Pedagang Cendol Didenda Rp 200 Ribu

SEMARAPURA – Sudarto, salah seorang pedagang cendol bergerobak harus menjalani sidang Tindak Pidana Ringan (Tipiring) di Pengadilan Negeri Semarapura kemarin.

Itu lantaran Sudarto berjualan di badan Jalan Gajah Mada, Klungkung dan tidak mengindahkan teguran Satpol PP Klungkung berkali-kali.

Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Klungkung, I Putu Suarta, Kamis (9/4), saat dikonfirmasi menuturkan, Sudarto yang merupakan seorang pedagang cendol bergerobak sering mengkal berhari-hari di badan Jalan Gajah Mada, Klungkung.

Melihat hal tersebut, Satpol PP Klungkung sudah sering memperingati Sudarto. Mengingat tindakan Sudarto telah menyalahi Perda Kabupaten Klungkung Nomor 2 Tahun 2014 tentang Ketertiban Umum.

“Kalau berjualan bergerobak dan keliling, tidak apa-apa. Ini kami pantau memanfaatkan badan jalan dan berhari-hari. Sudah kami peringatkan, tapi diam saja dan masih membandel,” katanya.

Akibat tidak pernah mengindahkan peringatan yang telah dilakukan berkali-kali, pihaknya akhirnya mengamankan Sudarto dua minggu lalu dan seharusnya menjalani sidang Tipiring kemarin.

Namun, karena tidak hadir dalam persidangan karena mengaku memiliki urusan di Denpasar akhirnya sidang ditunda. “Sidang akhirnya digelar hari ini,” terangnya.

Dipimpin Hakim Ni Made Oktimandiani, Sudarto dinyatakan bersalah melanggar Perda Kabupaten Klungkung Nomor 2 Tahun 2014 tentang Ketertiban Umum dengan vonis pidana denda Rp 200 ribu.

“Saya imbau kepada masyarakat agar tidak memanfaatkan badan jalan sebagai tempat berjualan. Sebab tidak hanya membahayakan pengendara namun juga diri sendiri,” tandasnya.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago