Categories: Sportainment

Berhadiah Ratusan Juta, Gammers Antusias, Turnamen KITA Super Minta Digelar Lagi Tahun Depan

DENPASAR – Turnamen KITA Super di Denpasar berjalan sukses. Pertarungan antara Gammers berlangsung sangat seru dengan hadirnya peserta dari tim-tim yang berpengalaman dalam game FIFA pada.

Pertandingan digalr Minggu (30/10/2022) lali di Kafe Monjali Denpasar. Ada enam tim yang turut mengirimkan wakilnya untuk memperebutkan jatah menuju babak Final Area. Turnamen game FIFA ini dikhususkan bagi para peserta yang tergabung dalam fans club bola Eropa. Para fans club ini diwadahi dalam komunitas bernama Super Friends Denpasar.

Koordinator Super Friends Denpasar yang juga panitia acara Haroen mengatakan dalam babak kualifikasi ini antusiasme peserta sangat tinggi. Bahkan usai laga ini mereka berharap agar turnamen yang merupakan bagian dari Super Espor Series ini dapat digelar kembali untuk tahun berikutnya.

“Selain sebagai ajang meraih prestasi, turnamen ini juga jadi ajang komunitas fans club bola di Bali menjalin silaturahmi. Turnamen ini juga menjadi ajang fans club menghidupkan kembali kegiatan mereka. Kini kegiatannya mereka juga semakin beragam,” ungkapnya pada Selasa (1/11).

Untuk peserta dari turnamen ini ada enam tim, yakni dari fans club AIS Bali, Indobarca Bali, Indomanutd Bali 1 dan 2, kemudian dari fans club PRMI Bali, serta RCI Bali. Keluar sebagai juara adalah Juara 1 PRMI Bali, Juara 2 Indobarca Bali, dan Juara 3 Indomanutd 2 Bali.

“Fans club sangat mendukung untuk kegiatan ini diadakan setiap tahunnya, format permainan juga menarik yakni tag team (Co-op). Format (2 lawan 2) ini berbeda dari event-even lain, jadi dari mereka sangat tertarik dan semangat untuk menang,” ungkapnya.

Turnamen ini merupakan bagian dari babak kualifikasi yang digelar serentak di 36 kabupaten kota seluruh Indonesia timur. Total peserta di turnamen ini lebih dari 2.500 orang yang merupakan member dari fans club Eropa yang tergabung dalam komunitas Super Friends dari berbagai daerah.

Pemenang di level kabupaten kota berhak dengan hadiah total Rp5 juta. Jika lolos ke babak selanjutnya yakni di level final area berpeluang mendapatkan total Rp10 juta. Hadiah cukup besar akan didapat pada level final regional dengan total hadiah adalah Rp15 juta. Hadiah super fantastis akan didapatkan di babak grand final nasional yang akan memperebutkan total hadiah Rp240 juta. (marsellus nabunome pampur/rid)

 

M.Ridwan

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago