Categories: Bali United

Hukuman Kartu Merah Belum Jelas, Ini Perasaan Agus Nova, Semangat!

LEGIAN – Hanya bermain sebanyak tiga kali selama Liga 1 2018 dengan dua kali sebagai starter dan memiliki menit bermain

hanya sebanyak 205 menit, membuat Agus Nova Wiantara terlecut semangatnya untuk bisa memberikan yang terbaik untuk Bali United.

Setidaknya dia berusaha bermain regular seperti musim lalu ketika berduet dengan Ahn Byung Keon.

Tapi, harapan itu sirna sementara setelah dia mendapatkan kartu merah langsung pada menit ke-67 saat melanggar Ezechiel N’douasel, penyerang Persib Bandung pekan lalu.

Selain kartu merah, Bali United juga mendapatkan hadiah penalti dan beruntungnya masih bisa digagalkan Wawan Hendrawan.

Padahal, penampilannya cukup apik berduet dengan Ahn. Secarar statistik juga tidak mengecewakan.

Agus Nova saat menghadapi Persib mampu mengemas empat kali tekel dengan dua kali tekel sukses, tiga kali duel udara dengan dua kali duel udara sukses,

Passingnya juga lumayan. Pemain belakang asal Tabanan ini mengemas 20 passing dengan 17 passing sukses. Belum lagi empat kali melakukan clearences, dua kali intercept, serta satu kali block shot.

Melawan Madura United di Stadion Gelora Rayu Pamelingan, Pamekasan dipekan ke-12 Liga 1 2018 Minggu lusa (3/6), Agus Nova dipastikan tidak akan memperkuat Serdadu Tridatu.

Rasa kecewa yang mendalam dirasakan mantan pemain Persegres Gresik United ini. “Kecewa pasti kecewa. Kecewa berat saya. Mudah-mudahan bisa lebih baik lagi.

Hal ini bisa menjadi pelajaran berharga untuk saya kedepannya,” ungkap Agus Nova saat ditemui usai latihan di Lapangan Trisakti, Legian, Kamis sore kemarin.

Namun belum jelas juga berapa kali dia harus absen akibat kartu merah langsung yang didapatnya musim ini. “Semoga ke depannya menjadi lebih baik lagi,” papar Agus Nova.

 

 

 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago